15 Kampung di Kecamatan Tabukan Tengah Deklarasi Stop BABS Dihadiri Penjabat Bupati

SANGIHE.Identitasnews.id – Pemerintah dan masyarakat lima belas Kampung dari delapan belas Kampung di Kecamatan Tabukan Tengah menggelar deklarasi Stop Buang Air Besar Sembarangan (Stop BABS), bertempat di Aula Pantai Pananuareng Kampung Tariang Baru Kecamatan Tabukan Tengah, Kamis (03/11/2022).

Deklarasi Stop BABS tersebut dihadiri oleh Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe dr. Rinny Tamuntuan, Kepala Dinas Kesehatan Daerah dr. Handry Pasandaran, ME dan Camat Tabukan Tengah Yusak Karame, S.AP serta pemerintah dan masyarakat dari lima belas Kampung yang mendeklarasikan Stop BABS itu.

Camat Tabukan Tengah Yusak Karame, S.AP dalam laporannya menyampaikan bahwa gerakan Stop BABS di wilayah Tabukan Tengah sudah diterima oleh semua pemerintah dan masyarakat di delapan belas Kampung (Desa) yang ada di Kecamatan Tabukan Tengah, namun untuk tiga Kampung (Desa) telah lebih awal mendeklarasikannya.

“Pemerintah Kecamatan Tabukan Tengah bersama pemerintah dan masyarakat delapan belas Kampung yang ada berkomitmen untuk mensukseskan Program Stop BABS”, kata Karame.

Dalam deklarasi tersebut telah dibacakan ikrar Stop BABS, pembukaan tanda selubung, penandatanganan berita acara Stop BABS, penandatanganan sertifikat Stop BABS dan penyerahan piagam penghargaan Stop BABS oleh Penjabat Bupati dr. Rinny Tamuntuan kepada para Kapitalaung (Kepala Desa).

Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe dr. Rinny Tamuntuan dalam sambutannya mengatakan bahwa deklarasi Stop BABS sangat penting karena menyangkut lingkungan hidup. Perilaku hidup bersih dan sehat sangat penting mulai dari lingkungan terkecil, keluarga maupun di tengah-tengah masyarakat.

“Budaya hidup sehat dan bersih tetap kita lestarikan di setiap kegiatan kita”, kata Tamuntuan.

Stop BABS jangan hanya sampai pada deklarasi. Tetapi terus termonitor, tetap berjalan melihat keadaan masyarakat karena ini akan mempengaruhi penilaian Kabupaten sehat, kunci Tamuntuan.(jl)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *