3 Hari Berturut – Turut Covid-19 Ancam Talaud

Caption Foto: Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud, Moktar Arunde Parapaga ketika diwawancarai oleh awak media di BPM Desa Kiama Kecamatan Melonguane

 

TALAUD,identitasnews.id – Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud, Moktar Arunde Parapaga mengatakan bahwa dalam 3 hari berturut-turut Talaud darurat Covid-19. Ini berarti bahwa Talaud sudah masuk zona kuning.

“Kami pemerintah daerah sangat mengharapkan kerja sama yang baik dari seluruh warga masyarakat Kabupaten Kepulauan Talaud untuk tetap bersama – sama memerangi Covid-19,” jelas Parapaga ketika dikonfirmasi di BPM Desa Kiama Kecamatan Melonguane saat memantau Tim Satgas Desa Kiama untuk melaksanakan penyemprotan disinfektan secara massal, Rabu (13/1).

Lanjut Parapaga bahwa,dihimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga diri dan sementara waktu diharapkan tidak melakukan perjalanan keluar daerah.

Masyarakat jangan panik dalam kondisi seperti ini, sambut dengan suasana senang hati tetap patuhi protokol kesehatan. Sambil memberantas Covid-19, ekonomi masyarakat tetap jalan.

Sementara itu, Juliana salah seorang warga Desa Kiama mengatakan bahwa kami sangat berterima kasih kepada pemerintah daerah yang proaktif dalam menangani wabah Covid-19 ini.

“Kepada seluruh masyarakat mari kita secara bersama – sama untuk memutuskan mata rantai Covid-19 ini. Mari kita tetap mematuhi protokol kesehatan,” ucap Juliana.

Diketahui bahwa yang meninggal akibat Covid-19 itu sudah 4 orang dengan hasil Swab positif.

Turut mendampingi Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud Moktar Arunde Parapaga, Asisten Tata Pemerintahan Daud Malensang, Asisten Ekonomi Pembangunan Leidy Dachlan, Kepala Dinas Kesehatan Kerry Monangin. (Donal Lule)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *