SANGIHE.Identitasnews.id – Dalam rangka mewujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Koramil 1301-07 Serda Alesandro Toli bersama masyarakat setempat melaksanakan kerja bakti Membantu pemasangan rangka atap rumah milik Sumiati Hamza janda anak 4, yang merupakan salah satu penerima rumah bantuan, di Kampung Naha 1 Lindongan 2 Kecamatan Tabukan Utara, Senin (09/11/2020).
Pada kesempatan tersebut Serda Alesandro Toli mengatakan, sesuai petunjuk dan arahan Komando atas yaitu Komandan Kodim 1301/Sangihe, Sebagai Babinsa kita harus bisa membaur di tengah masyarakat dan peduli dengan kesulitan yang dihadapi masyarakat.
“Diharapkan dengan kegiatan seperti ini kehadiran TNI dapat meringankan beban masyarakat, karena TNI adalah bagian dari masyarakat dan akan selalu bersama masyarakat dalam kondisi apapun,” ujarnya.
Disamping itu, Kapitalaung Naha l Bapak jublius mendome menyampaikan ucapan terima kasih kepada Babinsa Kampung Naha l yang sudah membantu dan mendukung pembangunan rumah ibu Sumiati Hamza, dimana rumah ini merupakan rumah bantuan dari pemerintah.
Untuk itu saya mewakili penerima rumah bantuan yaitu ibu Sumiati Hamza mengucapkan terimakasih kepada semua pihak khususnya bapak Babinsa yang sudah membantu dan mendukung pembangunan rumah ini, semoga Tuhan Yang Maha Esa membalas semua kebaikan kita. Amin,” Ucap Kapitalaung Naha l. (jl)