Bupati Jabes Gaghana Tanda Tangani MoU Dengan PT Pegadaian Area Manado 1

SANGIHE.identitasnews.id – Keberhasilan Kabupaten Kepulauan Sangihe di bawah kepemimpinan Bupati Jabes Ezar Gaghana, SE, ME mengundang perhatian publik untuk datang menawarkan kerja sama. Ini terbukti dengan kehadiran para investor untuk datang berinvestasi bahkan kehadiran rombongan PT. Pegadaian (Persero) Area Manado 1 yang diterima di Ruang Rapat Rumah Jabatan Bupati di Kelurahan Tona 2 Kecamatan Tahuna Timur, Selasa (23/03/2021).

Deputi Bisnis PT. Pegadaian (Persero) Area Manado 1 Chamidudin Amron, SE, ME mengatakan bahwa kehadiran mereka di Kabupaten Kepulauan Sangihe untuk menawarkan berbagai program yang dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dalam peningkatkan perekonomian.

Adapun maksud kesepahaman bersama yang nantinya menjadi kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe dan PT. Pegadaian (Persero) Area Manado 1 adalah untuk mengoptimalkan sumber daya yang di miliki tentang pemanfaatan potensi.yang saling menguntungkan, ujar Amron.

Ia juga mengatakan bahwa mungkin pemahaman selama ini kalau Pegadaian hanya tempat untuk orang menggadaikan ketika orang butuh dana mendesak. Namun seiiring dengan waktu keadaan ini sudah semakin berkembang pesat.

Jadi saat ini Pegadaian tidak hanya untuk menerima gadai saja tetapi kami juga ada pilihan untuk investasi seperti investasi logam mulia, ada tabungan emas bahkan kami juga punya komitmen untuk pengembangan ekonomi mikro, jelas Amron.

Sementara itu, Bupati Jabes Gaghana mengatakan bahwa kerinduan untuk mencari terobosan kini terjawab dengan kehadiran Pegadaian ingin berkomunikasi hendak melaksanakan kerja sama dengan pemerintah daerah terkait dengan produk Pegadaian yang saat ini berkembang.

Tentu ini menjadi salah satu alternatif pilihan bagi masyarakat dalam mencari pembiayaan, kunci Gaghana.(jl)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *