Anggota DPRD Minahasa Stvri Tenda (baju coklat, pakai masker putih) bersama rombongan usai reses meninjau dan mengecek usulan pembangunan di Talikuran Utara Kecamatan Kawangkoan.
KAWANGKOAN, Identitasnews.Id – Masa reses anggota DPRD Minahasa, dimanfaatkan dengan baik oleh salah satu personil Fraksi Partai Golkar Stvri Tenda saat berdialog dan menyerap aspirasi para Pala/Meweteng, tokoh masyarakat kelurahan Talikuran Utara kecamatan Kawangkoan Utara, Rabu (7/4/2021).
Pada kesempatan itu Tenda mengucapkan maksud dan tujuan digelarnya Reses Anggota DPRD Minahasa. Dikatakan Tenda Reses Anggota DPRD Minahasa kali ini diharapkan adanya masukan, usulan maupun saran dari masyarakat terkait dengan apa saja yang dibutuhkan oleh masyarakat seperti adanya pembangunan atau perbaikan infrastruktur jalan maupun jembatan, dan lainnya, juga pelayanan pemerintahan dalam banyak hal, untuk selanjutya diteruskan kepada pihak executive atau pemerintah sebagai eksekutor agar usulan, maupun saran yang disaampaikan dapat direalisasikan oleh pemerintah.
” Saya akan berjuang karena ini merupakan kewajiban selaku Wakil Rakyat, tentang apa yang menjadi harapan dan keinginan masyarakat Talikuran Utara, agar secepatnya di jawab oleh pemerintah , ” terang Tenda.
Dia juga berharap agar masyarakat turut membantu dirinya lewat doa. Lembaga DPRD merupakan lembaga yang berfungsi menyerap aspirasi dan keinginan masyarakat, dimana Wakil Rakyat sebagai perpanjangan tangan masyarakat wajib berjuang untuk terwujudnya apa yang menjadi keinginan masyarakat. ” Terima kasih atas kepercayanan yang telah diberikan, saya optimis dengan doa dan.dukungan masyarakat Talikuran Utara. Maka apa yang menjadi kerinduan masyarakat termasuk pemerintah dapat di terima oleh pemerintah , ” terang Tenda.
Usai kegiatan Reses, Tenda didampingi Lurah Talikuran Utara, pala/meweteng serta tokoh masyarakat meninjau dilapangan guna mengecek langsung keadaan saat ini apa yang menjadi usulan pembangunan diantaranya jalan Mawale dari situs budaya di Talikuran Utara menuju ke “kampung lama”, jalan strategis berfungsi kelancaran angkutan ,hasil kebun, dan pariwitasa,serta pengembangan pemukiman. Disamping itu usulan renovasi pagar situs budaya.(rom)