SANGIHE.Identitasnews.id – Berbagai agenda kegiatan dalam rangka tugas Pemerintahan, Pembangunan dan Pembinaan Kemasyarakatan dlakukan oleh Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana, SE, ME pada setiap kunjungannya di semua wilayah di Bumi Tampungan Lawo. Seperti dalam kunjungannya di Kampung Lehupu Kecamatan Tabukan Selatan Tengah, Bupati meresmikan Kantor Kapitalaung dan menyerahkan bantuan beras kepada 129 Kepala Keluarga (KK), Rabu (07/04/2021).
Kantor Kapitalaung Lehupu di bangun di atas puncak Kampung lLehupu berlantai dua dengan ukuran 8×15 meter menelan anggaran sebesar Rp 529.606.300.- yang bersumber atau dibiayai.dari Dana APBN dan APBD serta swadaya masyarakat kampung Lehupu.
Bupati Jabes Ezar Gaghana dalam sambutannya mengatakan bahwa masyarakat Kampung Lehupu mencatat sejarah baru dengan kehadiran kantor yang repesentatif. Kiranya ini membawah semangat baru bagi Aparat Kampung dalam melayani masyarakat dikampung Lehupu. Kantor Kapitalaun ini nantinya akan menjadi pusat pengendalian Pemerintahan Pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan.
Dengan kehadiran satu fasilitas Negara Bangunan Kantor Kapitalaung kiranya dapat menopang pelayanan pada masyarakat dan aktifitas perkatoran. Pelayanan Kantor di kampung Lehupu ini sama dengan pelayanan Kantor Camat di Kecamatan dan Kantor Bupati di Kabupaten senin sampai Jumat melayani masyarakat, kata Bupati.
Sambil berharap, Kapitalaung dan Aparat Kampung dalam pelayanam Publik terus meningkatkan profesional dedikasi dan loyalitas terhadap tugas dan pengabdian pada Masyarakat, tegas Bupati.
Hadir dalam kunjungan kerja Bupati, Kadis Sosial Drs Danny Mandak, Kaban Kesbangpol, Franky Nantingkaseh, SPi, Kasat Pol PP, Ir. Porkius P. Parera, Sekretaris Dinas PUPR Jeffry Andaki, Kabid Tangkap Dinas Kelautan dan Perikanan Delvy Rompis, SPi, Camat Tabukan Selatan Tengah Grief Mananohas, SIP, Danramil dan Kapolsek Tabukan Selatan serta undangan Lainnya.
Acara pengresmian Kantor Kapitalaung di ahkiri dengan Ibadah Syukur bersama masyarakat kampung Lehupu, di pimpin Ketua Resort Tabukan Selatan Pdt. Daud Sasengah.(jl)