Pakai Duit Pribadi, Camat Tompaso Tanggung Pulsa Untuk 20 Titik Lampu PJU

TOMPASO, identitasnews.id – Demi untuk kepentingan umum. Berkorban sedikit untuk masyarakat adalah awal yang baik. Alasan itulah yang dilontarkan Camat Tompaso Stenly D Umboh SSTP MAP, ketika kepergok wartawan media ini sedang menekan tombol angka-angka pada meter lampu penerangan jalan umum yang ada di sepanjang ruas jalan protokol Tompaso.

Langkah bijak dari Camat Tompaso ini memang patut untuk diberikan apresiasi. Hal ini karena ditengah ketiadaan anggaran untuk pembayaran pulsa lampu khusus Penerangan Jalan Umum  (PJU), tak membuat Umboh menyerah begitu saja. Beliau dengan cekatan langsung mengambil inisiatif untuk mengeluarkan duit sendiri agar ketika malam hari 20 titikk PJU yang ada di sepanjang jalan protokol tetap menyala.

Menurut Umboh langkah ini diambil agar aktivitas masyarakat saat malam hari tetap berjalan normal dan juga menghindari terjadinya hal-hal yang tak diinginkan seperti lakalantas dan lainnya.

” Ditengah ketiadaan anggaran, Pemerintah berswadaya agar lampu PJU di jalan protokol Tompaso boleh kembali menyalah. Kedepan semoga masyarakat juga boleh berpartisipasi. Tidak harus menunggu bantuan, kita harus bisa mandiri ,” ujar Umboh, Kamis (17/02/2022) .

Aktivitas masyarakat tidak harus berhenti tatkalah penerangan dimalam hari tidak ada oleh karena ketiadaan pulsa. Bayangkan saja berapa kerugian yang bisa ditimbulkan cuma karena pulsa lampu yang tak bisa di beli sebagai harga ganti penerangan jalan.

Dia mengakui untuk satu mata lampu saja sedikitnya harus merogoh kocek sekitar Rp100 ribu.  Jika dikali 20 titik maka biaya yang harus digunakan Rp 2 juta. Tapi apa mau dikata demi untuk sebuah tujuan mulia, saya harus rela berkorban.

” Tidak apa-apa mungkin ini adalah sebuah awal yang baik, agar bisa menggugah hati masyarakat untuk turut membantu,” tutur Umboh.

Dia juga berharap masyarakat turut serta mengawasi dan menjaga PJU ini agar tetap beroperasi dengan baik. ” Ini milik kita bersama, mari kita jaga dan rawat aset ini sebab banyak manfaat yang dapat kita peroleh,” pinta Umboh.

Menanggapi hal itu sejumlah masyarakat Tompaso mengapresiasi upaya tersebut. ” Ini merupakan tindakan yang sangat hebat. Sebagai bukti pertanggung-jawaban kepada kepentingan masyarakat, walau harus mengorbankan uang pribadi. Salut, terus berkarya dan berinovasi Camat Tompaso, Tuhan memberkati ,” ujar Hetty Pantouw dan Refly Suak. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *