Masloman : Kota Langowan Harus Sejahterakan Rakyat Langowan

LANGOWAN, identitasnews.id – Hiruk pikuk pemekaran Kota Langowan kembali hangat di telinga warga Kota Langowan.

Namun yang pasti Kota Langowan selangkah lagi akan terwujud, ketika kran pemekaran daerah otonom baru di buka kembali oleh pemerintah pusat. Jika hal itu memang segera terwujud, warga pun berharap agar dengan terealisasinya Kota Langowan akan memberikan keuntungan yang besar bagi masyarakat dalam hal peningkatan kesejahteraan masyarakat.

” Idealnya pemekaran suatu daerah baru harus memberikan impacht positif terutama peningkatan kesejahteraan masyarakat ,” ujar salah satu tokoh masyarakat Langowan Haji Syarir Masloman atau yang akrab di sapa Haji Salwa, kepada identitasnews.id, Jumat (11/03/2022).

Dikatakan Syarir tujuan utama pemekaran daerah otonom baru adalah pendekatan pelayanan, dan meningkatnya kesejahteraan masyarakat. Pemekaran daerah baru disadari akan lahir sebuah pemerintahan baru dan wakil rakyat yang baru sebagai representasi masyarakat, dan hal lainnya adalah terbangunnya sarana dan prasarana yang nantinya akan menopang roda pemerintahan dan pembangunan sebuah daerah baru.

” Hal-hal inilah yang nantinya akan mendorong terjadinya pembangunan diberbagai bidang. Dan tentunya ini akan berimplikasi pada terwujudnya peningkatan kesejahteraan masyarakat ,” tutur Syarir.

Karenanya Dia berharap komitmen awal sebuah pemekaran daerah baru intinya adalah perbaikan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat wajib dipegang teguh. Apalagi sistem pemerintahan yang dianut yakni demokrasi atau dengan kata lain dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat harus dipegang teguh oleh mereka-mereka yang dipercayakan memimpin Kota Langowan.

” Saya optimis siapapun yang nantinya ditempat di posisi penting untuk memimpin Kota Langowan adalah orang-orang yang juga punya komitemn yang sama bukan sekedar memajukan Kota Langowan, namun hal yang paling penting adalah bagaimana meningkatkan kesejahteraan masyarakat ,” pungkas Syarir. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *