Paendong Tutup Perkemahan dan Pelantikan Penegak Pramuka SMA Negeri 2 Tompaso

TOMPASO, identitasnews.id – Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Tompaso Jendry Paendong S.Pd, mengatakan salah satu kegiatan ektrakurikuler yang sangat penting dalam rangkah mempersiapkan anak didik lebih trampil dan berkualitas adalah kegiatan Pramuka.

Seperti yang dilakukan oleh Pramuka SMA Negeri 2 Tompaso, dimana selama dua (2), mereka melaksanakan kegiatan perkemahan Pramuka serta Pelantikan Penegak yang digelar sejak Jumat (01/04/2022) hingga Sabtu (02/04/2022) dilaksanakan di halaman Sekolah SMA Negeri 2 Tompaso.

” Hari ini adalah Penutupan Kegiatan Perkemahan dan Pelantikan Pramuka Penegak SMA Negeri 2 Tompaso. Kami menilai kegiatan ini sangat sukses. Dengan ini saya selaku Kepala Sekolah menutup dengan resmi kegiatan ini ,” ujar Paendong.

Secara pribadi selaku Kepala Sekolah saya sangat mengapresiasi kegiatan ini. Saya sangat bangga dan terharu atas digelarnya kegiatan ini.

” Saya sangat bersyukur, juga kagum atas digelar kegiatan ini. Selaku Kepala Sekolah saya sangat yakin kegiatan ini akan memberikan manfaat yang luar biasa bagi siswa sebagai anggota Pramuka, dan juga pihak sekolah,” tuturnya.

Paendong dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih kepada
Kaka-kaka pembina dari SMA Negeri 1 Touluaan, Kaka-kaka pendamping SMA Negeri 2 Tompaso, Siswa peserta yang telah dilantik, Seluruh guru-guru dan TU, Orang tua siswa yang telah memberikan ijin, serta Pemerintah Desa Pinabetengan Utara, Dinas Pendidikan Daerah Sulut, Cabang Dinas Tomohon-Minahasa. Dan sampai berjumpa lagi di perkemahan selanjutnya tanggal (29-30 April s/d 1 Mei 2022) di Lapangan SMA Negeri 2 Tompaso dengan melibatkan seluruh siswa kelas X dan XI.

” Ini awal yang baik dimulainya kegiatan Pramuka di SMAN 2 Tompaso, dsn kedepan semoga lebih baik lagi juga ,” tutut Paendong. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *