Wabup RD Dilantik Sebagai Ketua Panitia Doa dan Puasa GMIM 2022

TOMBULU, identitasnews.id – Wakil Bupati (Wabup) Minahasa Pnt. DR. (H.C) Robby Dondokambey, S.Si, MM bersama Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Minahasa Pnt. Ny. Martina Dondokambey Lengkong, SE, menghadiri ibadah Minggu pagi dan dilantik sebagai Ketua Panitia Doa dan Puasa se- Sinode GMIM tahun 2022, di Gedung Gereja GMIM Imanuel Kamangta Wilayah Kembes, Minggu (28/8/2022).

Dalam ibadah skaligus pelantikan ini, dipimpin oleh Ketua BPMW Kembes, Pdt. Jeffrey N.R. Kalangi, M. Th

Wabup mengatakan dirinya siap mengemban tugas yang mulia ini dengan tulus demi kemuliaan dan keagungan nama Tuhan.

“Saya siap mengemban tugas ini, sambil selalu berharap kiranya Tuhan akan memberkati dan menguatkan saya dan kita semua panitia pelaksana dalam menunaikan tugas dan panggilan ini,” tutur Wabup.

Turut Hadir, Assisten Administrasi Umum, Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik, Kadis Tenaga Kerja, Kadis Kesehatan, Ka BKPSDM, Kadis Perkim, Dir RSUD, Kabag PBJ, Camat Tombulu.(rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *