Camat Langowan Utara Dukung Program Tanam Pangan Cabe Cepat Panen

LANGOWAN, identitasnews.id – Program Tanam Pangan Komoditi Pangan Cabe Rawit Cepat Panen mendapat dukungan dari pemerintah kecamatan Langowan Utara. Hal ini diungkapkan oleh Camat Dra Yenni Palit SE, Selasa (13/12/2022) saat menerima bibit cabe rawit dari Dinas Pertanian Kabupaten Minahasa.

” Pemerintah Langowan Utara menyambut baik dan mendukung penuh gerakan penanaman cabe rawit cepat panen yang kini digallkan oleh pemkab Minahasa melalui Dinas Pertanian ,” ujar Palit.

Palit, melanjutkan gerakan tanam pangan cabe rawit cepat panen seiring dengan program Mari Jo Bakobong yang digagas oleh Pemprov Sulut, kemudian Gerakan Minahasa Menanam dan Berternak yang sudah dicanangkan oleh Pemkab Minahasa serta GMIM Menanam yang juga sudah dicanangkan, guna mengantisipasi krisis pangan tahun 2023.

” Krisis Pangan Dunia tahun 2023 yang bakal berdampak pada inflasi sehingga mengakibatkan kemiskinan. Sudah diantisipasi oleh pemrov Sulut dan pemkab Minahasa termasuk Sinode GMIM dengan program yang intinya mengajak masyarakat menanam tanaman apa saja baik di lahan pertanian maupun menanam melalui Polybag. Kami sangat optimis program ini akan berhasil dan mampu mengantisipasi krisis pangan ,” turut Palit.

Dia kemudian berharap ada dukungan dari masyarakat TNI, Polri, tokoh agama dan tokoh masyarakat bahkan pihak-pihak lain yang peduli dan memiliki komitmen yang sama dalam mengantisipasi persoalan pangan di daerah ini.

” Saya mengajak semua pihak untuk secara bersama-sama mendukung program ini demi ketahanan pangan didaerah ini. Gerakan tanam pangan cepat panen cabe rawit ini menjadi motivasi yang tak terbatas bagi kita semua. Karena itu mari kita sukseskan program ini sambil terus berdoa kepada Tuhan agar kita terhindari dari krisis pangan ,” papar Palit. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *