Dihadapan Muntu, ASN dan THL Lingkup Sekdakab Tandatangani Pakta Integritas

TONDANO, identitasnews.id – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Minahasa Frits R. Muntu, S.Sos, memimpin Penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja Lingkup Sekretariat Daerah di Lobby Kantor Bupati Minahasa, Selasa (14/02/2023).

Dikatakan Sekda Muntu, Penandatangan Pakta Integritas dilakukan oleh para Kepala Bagian, ASN serta THL. Pakta Integritas merupakan bagian penting dalam melaksanakan tugas-tugas ASN dan THL pada umumnya sebagai komitmen untuk melaksanakan tugas dan kewajiban.

” Yang paling utama dalam Pakta Integritas ini adalah komitmen untuk tidak melakukan korupsi, kolusi dan nepotisme. Kemudian berjanji untuk selalu patuh dan loyal kepada pimpinan atau atasan ,” tutur Sekda Muntu.

Muntu berharap, para Pejabat, ASN dan THL yang telah menandatangani Pakta Integritas agar sungguh-sungguh dalam menjalankan Pakta Integritas dan Perjanjian Kerja. Sebab hal yang utama dalam kegiatan ini adalah adanya peningkatan kualitas kerja dan kesungguhan untuk mewujudkan visi dan misi pemerintahan saat ini.

” Ini adalah janji kita semua sebagai ASN dan THL kepada negara dan daerah kita. Dan ini juga adalah komitmen kita untuk menyelesaikan tugas dan kewajiban kita sebagai bentuk kepatuhan dan loyalitas kepada atasan. Semoga Tuhan selalu membimbing dan menguatkan kita semua ,” papar Muntu.

Turut hadir Para Asisten Sekdakab Minahasa dan Para Kabag Setdakab Minahasa. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *