HUT ke-59, Sumual: Ditangan OD SK Sulut Makin Maju dan Hebat

KAWANGKOAN, identitasnews.id -Kepala SMA Negeri Keberbakatan Olah Raga (Smankor) Sulut di Tompaso Barat, Dra Jettie J Sumual M.Pd, mengatakan tanggal 23 September 2023, merupakan hari yang sangat penting dan bersejarah bagi Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), dimana hari itu merupakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 59 Provinsi Sulawesi Utara.

Kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey SE (OD) dan Wakil Gubernur Drs Steven O Kandouw (SK), Sulut terus mengalami banyak kemajuan di berbagai bidang. Banyak prestasi yang telah diukir oleh OD SK untuk Sulut yang kian maju dan hebat. Penghargaan demi penghargaan dari pemerintah pusat bahkan dari lembaga merupakan tanda bahwa Sulut terus melangkah maju dan makin hebat.

Sumual mengaku bangga dan bersyukur Sulut memiliki pemimpin yang punya hati dan punya komitmen untuk memajukan Sulut.

“Saya kira kita tidak harus menutup mata dan mendengarkan dengan telinga kita, betapa Sulawesi Utara terus menampilkan berbagai kemajuan yang sangat berarti bagi Sulut. Banyak capaian dan prestasi yang telah diukir dan mendapat pengakuan bukan hanya di level nasional tapi juga di level internasional. Dibawah kepemimpinan OD SK, Sulut mampu menyaingi daerah-daerah lain di Indonesia dengan memanfaatkan potensi sumber daya alam dan sumber daya manusia yang di miliki daerah ini,” tutur Sumual.

Lanjutnya, pembangunan ekonomi, sumber daya manusia, sumber daya alam, infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan masih banyak lagi sektor pembangunan yang telah berhasil dirintis dan menghasilkan kekaguman dan keberhasilan di tangan OD SK untuk Sulut.

“Saya kira sulit bagi kita untuk menemukan pemimpin Sulut untuk beberapa tahun kedepan. OD SK bekerja dengan hati dan optimis serta tulus untuk membangun Sulut. Komitmen serta kerja keras kedua pemimpin ini yang menghantar Sulut semakin diperhitungkan di kancah nasional bahkan internasional,” pungkas Sumual.

Ditambahkannya, OD SK telah mampu menjawab pertanyaan masyarakat. OD SK telah mampu meletakkan dasar yang kuat untuk keberlangsungan pembangun Sulut kedepan.

“Mari kita terus dukung dan doakan pemimpin hebat kita OD SK agar selalu diberi kesehatan dan kekuatan. Kiranya inovasi dan kreasi akan terus lahir dari kepemimpinan OD SK dalam menjadikan Sulut makin maju dan hebat. Selamat HUT Ke 59 Provinsi Sulawesi Utara. Kiranya semakin maju, hebat dan bermartabat. Tuhan memberkati Sulawesi Utara,” pungkasnya. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *