Kelurahan Malendeng Wakili Kota Manado di Lomba PAAREDI Tingkat Provinsi Sulut 2024

Manado, Identitasnews.id- Kelurahan Malendeng mendapat kepercayaan mewakili kota Manado dalam Lomba Pola Asuh Anak Dan Remaja Di Era Digital (PAAREDI) Tingkat Provinsi Sulawesi Utara Tahun 2024, di Kelurahan Malendeng, Kecamatan Paal Dua, Jumat, 20 September 2024.

Camat Kecamatan Paal Dua Glendstiano Kowaas, SH, MH dalam ucapan terima kasih, mengharapkan masukan dan kritikan supaya bisa berbuat lebih baik, perlu dirubah, perlu dibenahi, perlu ditambah tentunya dengan evaluasi dari tim penilai.

“Kami dengan besar hati menerima semua masukan kritikan, kami siap akan merubahnya bila dipercayakan maju ke Tingkat Nasional membawa nama Provinsi Sulawesi Utara,” ungkap Glen.

Kegiatan ini di awali dengan ucapan selamat datang, di lanjutkan dengan presentasi Ketua TP PKK Kelurahan Malendeng, Nathali Halidu Pantow SE.

Ketua Nathali mempresentasikan kegiatan Pola Asuh Anak Dan Remaja di Era Digital (PAAREDI) beserta inovasi-inovasi yang sudah dilaksanakan sepanjang tahun 2023 sampai dengan 2024.

Diantaranya beberapa inovasi rumah Camar, layanan pusat informasi dan konsultasi keluarga terpadu, lorong Aku Cinta Indonesia (ACI) untuk pembinaan kesadaran bela negara serta beberapa kegiatan pusat informasi terkait hal dengan melibatkan remaja untuk Pusat Informasi Dan Konsultasi (PIK) Keluarga Terpadu.

Di mana dalam kegiatan remaja diberi binaan menjauhkan diri dari narkoba, pergaulan bebas, juga dilakukan kepada masyarakat dan Taman Kanak-kanak (TK) yang ada di kelurahan Malendeng.

Kegiatan tersebut dengan memberikan materi tentang anak dan remaja juga keluarga anak balita remaja keluarga yang memiliki lansia.

Bertindak sebagai tim juri Ketua Pokja satu, ibu Preisy Sibi, ibu Edmie Gerungan, Sek Pokja satu, ibu Janny Diawang, PMD.

Ketiga tim ini melakukan penilaian mulai dari rumah Cinta Anak, Mama Anak dan Remaja (CAMAR) di kantor lurah Malendeng, selanjutnya menuju lorong Aku Cinta Indonesia (ACI) di Kampung Baru, Lingkungan Dua Kelurahan Malendeng.

Setelah evaluasi/ penilaian ini akan di tetapkan nantinya yang mewakili Provinsi pada lomba tingkat nasional.

Hadir dalam acara ini Ketua TP PKK Kota Manado, Irene Golda Pinontoan sekaligus anggota DPRD Provinsi Sulut, dan rombongan, Lurah Kelurahan Malendeng Anwar Halidu Spi, beserta ketua-ketua TP PKK Se Kecamatan Paal Dua.(kartini marintja)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *