Syam Panai: Pilih Calon Walikota Dan Wakil Walikota Bermoral

Bitung, identitasnews.id – Pilkada kerap dijadikan ajang merayu rakyat habis-habisan agar memperoleh simpati. Hal itu mendapat tanggapan dari mantan anggota DPRD Bitung, Syam Panai mengatakan, Timses sekarang mulai menjual kecap calon yang mereka jagokan dengan mengekspolitasi segala kelebihan yang dimilikinya.
Mulai dari kesolehan pribadi sampai kepada kesolehan sosial. Segala macam kebaikan jagoannya disampaikan. Padahal, timses itu sendiri juga bingung dengan apa yang dia sampaikan. Karena dia sendiri baru mengenal calon itu, apakah paslon itu bermoral atau tidak bermoral, sudah sok mengenal luar dalam pula.menurut Syam Panai sudah lah. Itu kan timses, memang sudah ditraining menjual calon dengan mengeksploitasi kelebihan dan menutupi segala kekurangan dengan serapi-rapinya.
Tapi sebagai rakyat kota Bitung, kita punya akal dan budi dalam menilai dan menimbang dalam menentukan pilihan. “Rakyat sekarang tidak bisa lagi di bodohi,mana yang tulus berbuat dan mana yang punya akal mulus, Apa lagi paslon yang baru dikenal,” kata Anggota Gerakan Merah Putih (GMP) Bitung Syam Panai, Senin (19/10/2020).
Rakyat kota Bitung lah yang berhak untuk menentukan paslon mana yang punya latarbelakang baik dan tidak baik, dan mana yang layak di pilih dan mana yang tidak layak dipilih di 9 desember nanti.(fb)



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *