SANGIHE.Identitasnews.id – Sukseskan program pemerintah dalam ketahanan pangan, terus dilakukan oleh Kodim 1301/Sangihe melalui Koramil jajarannya.
Sepertinya halnya anggota Koramil 1301-08/Tabteng Sertu Rigman Antore barsama PPL melaksanakan pendampingan petani dalam budidayakan tanaman cabai, upayanya dalam memaksimalkan hasil produksi cabai, bertempat di rumah pembibitan Kampung Bira Kecamatan Tabukan Tengah, Senin (19/10/2020).
Sebagai Babinsa yang memiliki wilayah desa binaan di mana sebagian masyarakatnya bermata pencaharian sebagai Petani, dalam upayanya mensukseskan dan mendukung program pemerintah dalam ketahanan pangan, pendampingan dibidang pertanian terus ia lakukan guna mendapatkan hasil yang maksimal.
Pada kesempatan tersebut Sertu Regmon antore mengatakan, selain disibukan dengan tugas pokoknya, ia juga disibukan dengan tugas pendampingan kepada petani, dalam rangka mendukung dan mensukseskan program ketahanan pangan oleh pemerintah.
“Pendampingan Kelompok Tani dalam membudidayakan bibit tanaman cabai yang disemai dirumah pembibitan ini, kita lakukan bersama petugas penyuluh lapangan (PPL) dalam arti selalu bekerja sama dengan PPL, kita juga melaksanakan penyuluhan kepada para petani tentang cara merawat serta mengatasi penyakit dan hama yang sering menyerang tanaman cabai,” tuturnya.
Upaya bersama yang kita lakukan ini bertujuan untuk memberi motivasi kepada petani agar tetap bersemangat dan lebih giat dalam bercocok tanam guna meningkatkan ketahanan pangan diwilayah, khususnya ditengah mewabahnya pandemi Virus Corona ini.
“Saya berharap disaat panen nanti mendapatkan hasil yang maksimal dan akan menambah pendapatan para petani guna mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari,” harap Babinsa.
Sementara itu, penyuluh pertanian ibu Grece polohinda mengatakan, mengucapkan banyak terimakasih kepada bapak babinsa atas kepedulian dan keaktifan Babinsa memotivasi para petani melalui pendampingannya dan selama ini selalu mengadakan koordinasi dengan kami penyuluh pertanian dalam mendukung program pemerintah dalam penguatan hanpangan diwilayah binaan,” ucap Grece polohinda.(jl/ker)