Prihatin Dengan Korban Bencana Alam, Angouw Instruksikan PDIP Manado Untuk Salurkan Bantuan

Manado,identitasnews.id – Hujan disertai angin hingga menyebabkan banjir dan longsor di sebagian besar daerah di Kota Manado, Sabtu (17/1) dan mengakibatkan beberapa korban jiwa, langsung direspon cepat Walikota Manado terpilih Andrei Angouw (AA).

Bendahara PDIP Sulut ini langsung menginstruksikan kader serta pendukungnya membuat dapur umum guna menyiapkan makanan bagi para korban banjir dan longsor.

“Pak Andrei langsung menginstruksikan pendirian dapur umum di kantor DPD PDIP di Rike, disini kami berswadaya serta gotong royong menyiapkan makanan untuk disalurkan ke warga yang terdampak banjir serta longsor,” tegas Ketua DPC PDIP Manado dr Richard Sualang, saat meninjau lokasi dapur umum.

Kata Wakil Walikota Manado terpilih ini, hingga Minggu sore sudah ribuan makanan berupa nasi bungkus dan air mineral berhasil disalurkan. “Bantuan ini memang tidak seberapa tapi setidaknya kami hadir untuk meringankan beban warga,” papar Sualang, yang langsung turun memantau pada beberapa lokasi banjir di Tuminting.

Lexi dan Bram warga Komo Luar yang menerima bantuan menyampaikan terima kasih atas kepedulian PDIP Manado. “Jujur kami bukan pendukung PDIP bahkan Pilwako lalu kami tak memilih AARS tapi kami diberikan bantuan makanan, ini tandanya PDIP memang partai yang benar benar peduli rakyat, kami hanya bisa doakan semoga pak AARS menjadi pemimpin yang diberkati Tuhan dan jadi pemimpin buat semua warga Manado,” ujar keduanya.

Sementara itu, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDI Perjuangan Sulut, Steven Kandouw mengatakan pihaknya menurunkan langsung tim Baguna DPD PDIP.

“Kami menerjunkan langsung Tim Baguna DPD PDIP untuk pencarian korban pemberian bantuan sembako dan dapur umum, pada keluarga ke-6 korban yang meninggal dunia kami sampaikan turut berdukacita,” jelasnya.

Dia menyatakan upaya membantu warga korban banjir dan longsor tersebut sebagai wujud implementasi dari Idiologi partai.

“Tertawa dan menangis bersama rakyat. Apalagi ini bulan peringatan HUT Partai,” kata Kandouw.

Pantauan di lokasi dapur umum siang hingga sore AARS turun langsung melakukan kordinasi dengan para pengurus dan relawan yang mengolah makanan. Terllihat juga sejumlah anggota DPRD Manado Jein Sumilat, Rosalita Manday, Ronny Makawata, Jimmy Gosal, pengurus DPC Allen Rantebua, serta sejumlah pengurus PAC Kota Manado.(*/red)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *