Home SULUT Manado Atasi Masalah Kebidanan, Poltekes Kemenkes Manado Jurusan Kebidanan Lakukan Kegiatan di Kel Pall 2
Atasi Masalah Kebidanan, Poltekes Kemenkes Manado Jurusan Kebidanan Lakukan Kegiatan di Kel Pall 2
Redaksi Identitas NewsOkt 10, 2018Manado0
Manado, identitasnews.id – Politeknik Kesehatan (Poltekes) Kementerian Kesehatan Manado Jurusan Kebidanan Prodi D IV Kelas Alih Jenjang, rabu 10/10 – 2018 melaksanakan kegiatan Praktek Kebidanan Komunitas.
Kegiatan yang akan berlangsung selama 10 hari ini dibuka oleh Kepala Dinas Kesehatan Manado yang diwakili oleh Kabid Yankes Dr Jimmy Lalita, M.Kes. yang dipusatkan Puskesmas Ranomut. Selain di Puskesmas kegiatan tersebut akan melayani di 10 lingkungan yang ada di kel pall 2 , dengan melibatkan 78 mahasiswa.
Ketua jurusan kebidanan Atik Purwandari SKM, M.Kes, dalam sambutannya mengatakan, bahwa “tujuan kegiatan ini agar mahasiswa mampu memberikan asuhan kebidanan dengan melibatkan peran serta masyarakat serta mampu melaksanakan pelayanan kebidanan komunitas dengan teknik Problem Solving dan beberapa pendekatan Publik Health Care, kerjasama tim, manajemen pelayanan kebidanan kepada individu, keluarga dan masyarakat”, tegas Atik.
Ditambahkannya bahwa kehadiran mereka bertujuan mengatasi masalah kebidanan komunitas di wilayah kel pall dua.
Kegiatan ini dihadiri Wakil direktur I Poltekkes Kemenkes Manado, Henry Imbar,S.Pd,M.Kes,
Camat Paal dua, Lurah Paal dua, kepala – kepala lingkungan.
Kepala Puskesmas Ranomut dr Anastasya Sampelang.
Serta para dosen pembimbing diantaranya Amelia Donsu,SSTM.Kes. (efraim lengkong)
Previous PostRangkaian Kegiatan Peringatan HUT Kota Bitung ke-28 Berlangsung Khidmat
Next PostPangemanan Buka Lomba Masamper Tingkat Sekolah Dasar se Kota Bitung