BOLMONG,identitasnews.id–Dalam Pelaksanaan Kegiatan Pekan Olahraga (Porprov) Sulawesi Utara (SULUT) ke-XI khususnya Cabang Olahraga (Cabor) Sepak Bola Resmi dibuka Bupati Bolaang Mongondow, Ir Limi Mokodompit, MM.
Jumat, 11 November 2022 Pembuka CABOR Sepakbola diawali dengan Kick Off Bupati Limi Mokodompit dilapangkan Wintu Wintu Desa Ayong, Kecamatan Sangtombolang Kabupaten Bolmong.
Bupati bolmong ir.Limi mokodomoit M.M menyampaikan pelaksanaan Porprov Sulut yang jatuh pada saat pelaksanaannya di Kabupaten Bolaang mongondow (Bolmong) dapat berjalan aman dan damai.
“Bupati bolmong mengajak mari kita menjaga stabilitas keamanan, agar dapat berjalan penyelenggaraan Porprov ini sebagai mana mestinya. Tentu ini menjadi harapan kita semua, agar Porprov di Bolmong berjalan dengan aman tentram dan damai,” Terang Bupati Bolmong.
Usai membuka Kegiatan Bupati Limi Mokodompit menyempatkan diri menonton permainan sepak bola, sembari memberi suport kepada Tim-tim yang sedang bertanding.
Adapan pemain yang bertanding Yakni, Tim Persibom VS Tim Kabupaten Bitung dengan skor akhir 2-0 yang dimenangkan oleh tim sepakbola dari Bitung.
“Tentunya Saya suport tim Bolmong dan saya percaya Tim Bolmong pasti bisa meraih kemenangan, masih ada dua pertandingan lagi, kita tunggu saja hasilnya. Sembari meminta kepada seluruh pemain dan penonton untuk selalu menjaga sportifitas”Ujar ir.Limi Mokodompit M.M setelah usai menyaksikan laga pembukaan kedua Tim yang bertanding.
Hadir dalam pembukaan itu, Bupati Bolmong ir. Limi Mokodompit M.M, Sekda Bolmong Tahlis Galang, ketua Asprov PSSI Sulut Toni Ponongoa, Kepala Diskominfo Bolmong, Ma’arif Mokodompit, Wakil Ketua DPRD Bolmong Zulhan Magabarani, dan Anggota Legislator Bolmong, Supandri Damonggalad, Kapolsek Maelang AKP Gatot Daun dan Danramil Maelang serta sejumlah official PSSI. (Advetorial).
(Jhon A.Waluyan).