TONDANO, identitasnews.id – Bupati Minahasa Dr. Ir. Royke Octavian Roring, MSi, IPU, Asean.Eng (ROR) bersama Ketua TP PKK Dra. Fenny Roring Lumanauw, SIP membuka Kegiatan Penyuluhan Program Keluarga Berencana Sebagai Upaya Pencegahan Stunting di Kecamatan Kawangkoan Utara Kabupaten Minahasa berlangsung di Desa Kiawa, Senin (12/09/2022)
Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan kegiatan ini menjadi sangat penting karena akan memberikan pemahaman tentang hal-hal yang langsung bersentuhan dengan kehidupan manusia baik secara individu dan keluarga, sebagai upaya dalam membentuk keluarga yang berkualitas yang pada gilirannya akan menghasilkan sumber daya manusia yang kompetitif dan handal.
Program Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana) adalah program yang berfokus dan menjadikan keluarga sebagai sandaran pembangunan, dimana program ini mengarahkan bagaimana keluarga mempunyai rencana guna mewujudkan keluarga yang berkualitas sebagai modal pembangunan.
“Di tahun 2022 ini program Pembangunan Keluarga, Kependudukan Berencana menjadi lebih bermakna lagi karena diharapkan dapat mendudukung program pemerintah dalam percepatan penurunan Stunting dengan cara koordinasi, sinergitas dan sinkronisasi dengan berbagai instasi terkait,” jelas Bupati.
Berdasarkan hasil pendataan BKKBN tahun 2022 menunjukkan bahwa di Kabupaten Minahasa terdapat 33.953 keluarga yang berisiko stunting.
“Semua keluarga yang berisiko stunting ini akan menjadi sasaran intervensi agar di kemudian hari tidak akan lahir bayi stunting yang akan memberikan dampak negatif pada kualitas sumber daya manusia di masa yang akan dating. Dalam kegiatan ini para peserta akan pula dibekali dengan hal-hal yang berhubungan dengan stunting sehingga kegiatan ini dapat memberikan kontribusi dalam hal penanganan keluarga yang berisiko stunting di Kabupaten Minahasa,” ujar Bupati.
Sebelumnya laporan kegiatan yang disampaikan Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Syultje Panambunan, SE, MAP menyampaikan tujuan program ini adalah sebagai upaya pencegahan stunting serta upaya pembangunan dan penguatan keluarga demi menuju terwujudnya keluarga sejahtera.
Turut hadir, Camat Kawangkoan Utara Fabian Mendur, S.Pt, MM, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Johnny Tendean, AP, MAP, Kapolsek Kawangkoan, AKP Edi Suyatno, para Hukum Tua, Lurah, Toko Agama, Toko Masyarakat Se-Kecamatan Kawangkoan Utara dan peserta kegiatan. (rom)