Bupati ROR Hadiri Ibadah Penghiburan Pemkab Minahasa atas Berpulangnya Mertua Kadis Sosial

KAWANGKOAN, identitasnews.id – Bupati Minahasa Dr. Ir. Royke Octavian Roring, M.Si. IPU. Asean Eng, (ROR), mengikuti Ibadah penghiburan atas meninggalnya Almarhum Bapak Ronny Rumimper dalam Keluarga Rumimper – Longkutoy, Orang Tua Mantu (Mertua) dari Kepala Dinas Sosial dr. Maya Rambitan, Tutup Usia Umur 70 Tahun, diKelurahan Uner Kecamatan Kawangkoan Utara, Selasa (27/06/2023).

Bupati Minahasa menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Minahasa dan Pribadi Keluarga Roring – Lumanauw Beserta Wakil Bupati Keluarga Dondokambey – Lengkong, dan Sekda Kabupaten Minahasa Keluarga Watania – Wilar, menyampaikan turut berdukacita. “Kiranya Keluarga yang di tinggalkan selalu diberi kekuatan serta penghiburan dari Tuhan Yang Maha Esa ,” ujar Bupati.

Ditambahkan Bupati kematian orang percaya adalah suatu keuntungan seperti yang tercantum dalam Alkitab.
Kematian adalah sebuah peristiwa duka yang dialami siapapun orang yang hidup di dunia ini.

“Ini merupakan otoritas Tuhan, Sang pemilik kehidupan manusia. Kita hanya menunggu kapan ajal kita. Karena itu tetap berpegang kepada Tuhan, sebab orang yang setia kepada-Nya akan selalu diberkati dan dikuatkan,” tutur Bupati.

Turut hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Dr. Lynda D. Watania, MM, M.Si, Beserta Jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *