TONDANO, identitasnews.id – Usai dipercayakan dan terpilih kembali sebagai calon Penatua Ketua Komisi Pria/Kaum Bapa (P/KB) dan Komisi Wanita/Kaum Ibu (W/KI) Jemaat GMIM Bukit Moria Rike Wilayah Manado Tenggara, Pnt Dr. Ir. Royke Octavian Roring, M.Si (ROR) dan Pnt Ny Dra Fenny Roring-Lumanauw, SIP (FRL) di tengah kesibukan menjalankan tugas di luar daerah sebagai Bupati tetap memberi waktu mengikuti Latihan Kepemimpinan dan Kepelayanan Kristiani Gereja (LK3G) yang digelar Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) secara daring melalui zoom meeting dan dibuka Ketua BPMS, Pdt. Dr Hein Arina, Senin (25/10/2021).
Pada kesempatan tersebut Pnt Royke Roring dan Pnt Fenny Lumanauw mengapresiasi BPMS GMIM yang terus menggelar program yang bertujuan untuk memperlengkapi para pelayan khusus yang kemudian di periode 2022-2026 akan meneruskan pekerjaan pelayanan.
“Walaupun boleh dikata sudah beberapa kali terpilih dan menjalankan tugas sebagai pelayan khusus tapi kita juga perlu terus diingatkan dan dibaharui lagi dengan materi-materi kepemimpinan dan pelayanan seperti di LK3G ini,” kata Roring. (rom)