JAKARTA,identitasnews.id – Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, mengungkapkan jumlah korban di pesawat Sriwijaya Air yang jatuh pada Sabtu (9/1) sebanyak total 62 orang. Terdiri dari 50 penumpang dan 12 kru di dalamnya.
“Total ada 50 penumpang bersama 12 kru yang terdiri dari 40 dewasa, 7 anak-anak, dan 3 bayi,” kata Menhub Budi dalam konferensi pers melalui Zoom pada Sabtu (9/1).
Menhub Budi mengatakan, sampai saat ini masih dilakukan investigasi, serta tengah berkoordinasi dengan Basarnas dan KNKT.
Kemudian, dia juga mengungkapkan bahwa masyarakat, terutama keluarga penumpang bisa menghubungi nomor hotline dari Sriwijaya untuk mendapatkan informasi. Nomor hotline tersebut O21 806 378 17.
“Mohon restu dari seluruh masyarakat agar proses pencarian dan penyelamatan berjalan dengan lancar. Ada hotline dari Sriwijaya untuk informasi penumpang di O21 806 378 17,” kata Menhub Budi.
Senada pula dikatakan Jubir Kemenhub Adita Irawati saat konferensi pers di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang
50 penumpang itu terdiri dari 40 orang dewasa, 7 anak-anak dan 3 bayi. Sementara 12 kru itu terdiri dari enam kru aktif dan enam ekstra kru.
“Kami terus melakukan koordinasi bersama Basarnas dan untuk keluarga penumpang mencari informasi sudah disediakan hotline nomor hotline 02180637817. Atau bisa langsung datang ke posko lokasi ini di terminal 2D Bandara Soekarno-Hatta,” kata dia.
Jatuh Antara Pulau Laki dan Pulau Lancang
Pesawat ini take off dari Bandara Soekarno Hatta pukul 14.40 WIB. Dijadwalkan mendarat di Bandara Supadio Pontianak pukul 15.50 WIB, hilang kontak di atas pulau Lancang Kepulauan Seribu.
Dirjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Novie Riyanto memastikan, pesawat Sriwijaya Air jatuh. “Iya benar (jatuh),” singkat Novie Riyanto kepada wartawan, Sabtu (9/1).
Novie Riyanto belum menjelaskan lebih detail perkembangan dari peristiwa jatuhnya pesawat Sriwijaya.
Sementara, Deputi Operasi dan kesiapsiagaan Basarnas Mayjend Bambang Suryo aji menuturkan pihaknya telah melakukan peninjauan lokasi terakhir Pesawat Sriwijaya Air terakhir hilang kontak, Sabtu (9/1). Pesawat tersebut diduga jatuh di sekitar Kepulauan Seribu yaitu antara Pulau Laki dan Pulang Lancang.
“Jadi posisi pesawat setelah lost contact itu berada di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang ya, kurang lebih jaraknya sekitar 1,5-2 mil, kalau dari Tanjung Kait, sekitar kurang lebih 3 mil ya,” kata Suryo saat konferensi pers, Sabtu (9/1).
Suryo menjelaskan dari temuan di lapangan ditemukan beberapa serpihan-serpihan yang mencurigakan. Walaupun demikian pihaknya masih belum bisa memastikan apakah milik pesawat tersebut.
“Kita masih belum bisa memastikan itu adalah bagian dari pesawat Sriwijaya. Barang-barang tersebut sudah ada di kapal kita dan rencananya akan kita tarik,” beber Suryo.
Dia menuturkan terlihat dari peta maksimal ke dalaman sekitar Pulau Lancang dan Pulau Laki itu 20-23 meter. Walaupun demikian, Suryo belum mengetahui pasti titik letak jatuhnya pesawat tersebut.
“Kita belum tahu pasti di mana posisinya. Dan peralatan-peralatan yang ditemukan potensi dari lapangan termasuk tim gabungan kita sekarang menjadikan barang bukti untuk diteliti lebih dalam, apakah itu bagian dari pesawat Sriwijaya apa bukan,” beber Suryo. (tim/red)
Ini daftar Manifest penumpang
MANIFEST SJ 182 09 JAN 2021
Seq. Ticket No. Name InBound
0 9,77108E+12 Mr. PAULUS YULIUS KOLLO
0 9,77108E+12 Mr. INDRA WIBOWO –
0 9,77108E+12 Mrs. AISAH DEWI HANDAYANI –
0 9,77108E+12 Mstr. RIFQI MAULANA –
0 9,77108E+12 Mr. YULIANTO YULIANTO –
5 9,77108E+12 Mr. SUYANTO SUYANTO –
6 9,77108E+12 Mr. RIYANTO RIYANTO –
7 9,77108E+12 Mr. ANGGA FERNANDA AFRION –
8 9,77108E+12 Mr. RION YOGATAMA –
10 9,77108E+12 Mr. ARIFIN ILYAS –
11 9,77108E+12 Mr. SUGIONO EFFENDY IN099 TKG
12 9,77108E+12 Mr. YOHANES YOHANES IN099 TKG
13 9,77108E+12 Mr. PIPIT PIYONO IN099 TKG
14 9,77108E+12 Mrs. PANCA WIDIA NURSANTI –
15 9,77108E+12 Mr. BEBEN SOPIAN –
16 9,77108E+12 Mrs. RAZANAH RAZANAH –
17 9,77108E+12 Ms. SARAH BEATRICE ALOMAU –
18 9,77108E+12 Mr. FELIKS WENGGO –
19 9,77108E+12 Mr. YOHANES SUHERDI –
20 9,77108E+12 Mr. RICKO RICKO –
21 9,77108E+12 Mrs. ARNETA FAUZIA~FAO NUNTIUS ZAI –
22 9,77108E+12 Miss. ZURISYA ZUAR ZAI –
23 9,77108E+12 Miss. UMBU KRISTIN ZAI –
24 9,77108E+12 Mr. KOLISUN KOLISUN –
25 9,77108E+12 Mr. SUPIANTO~DANIYA –
26 9,77108E+12 Mrs. RUSNI –
27 9,77108E+12 Mr. RIZKI WAHYUDI~ARKANA NADHIF WAHYUD
28 9,77108E+12 Mrs. ROSI WAHYUNI
29 9,77108E+12 Mrs. INDAH HALIMAH PUTRI
30 9,77108E+12 Miss. NABILA ANJANI
31 9,77108E+12 Mrs. MAKRUFATUL YETI SRIANINGSIH
32 9,77108E+12 Mr. MULYADI MULYADI
33 9,77108E+12 Mrs. KHASANAH KHASANAH
34 9,77108E+12 Mrs. ANDI SYIFA KAMILA
39 9,77108E+12 Mr. XCU CAPT DIDIK GUNARDI
40 9,77108E+12 Mr. XCU FO FADLY SATRIANTO
41 9,77108E+12 Ms. XCU FA YUNNI DWI SAPUTRI
42 9,77108E+12 Ms. XCU FA ISTI YUDHA PRASTIKA
43 9,77108E+12 Ms. XCU FA GRISLEND GLORIA NATALIES
44 9,77108E+12 Ms. XCU FA OKE DHURROTUL
45 9,77108E+12 Mrs. RAHMANIA EKANANDA
46 9,77108E+12 Ms. DINDA AMELIA
47 9,77108E+12 Miss. FAZILA AMMARA
48 9,77108E+12 Miss. FATHIMA ASHALINA M
49 9,77108E+12 Mr. ASY HABUL YAMIN
50 9,77108E+12 Mr. FAISAL RAHMAN
51 9,77108E+12 Mr. IUSKANDAR
52 9,77108E+12 Mrs. NELLY
53 9,77108E+12 Mrs. RATIH WINDANIA
54 9,77108E+12 Miss. YUMNA FANISYATUZAHRA
55 9,77108E+12 Mrs. RAHMAWATI RAHMAWATI
56 9,77108E+12 Mr. TONI ISMAIL
57 9,77108E+12 Mstr. ATHAR RIZKI RIAWAN
58 9,77108E+12 Mr. IHSAN ADHLAN HAKIM
59 9,77108E+12 Mrs. PUTRI WAHYUNI
60 9,77108E+12 Mr. MUHAMMAD NUR KHOLIFATUL AMIN
61 9,77108E+12 Mrs. AGUS MINARNI
62 9,77108E+12 Mrs. SHINTA