MINUT Identitasnews.id – Partai Nasional Demokrat (Nasdem) dalam waktu dekat ini segera membuka pendaftaran Bakal Calon Gubernur (Bacagub). Hal ini dikatakan Decky K Senduk SE MSi Sekertaris Internal Partai Nasdem Minahasa Utara (Minut) Rabu 11 September 2019.
“Untuk pembukaannya dalam waktu dekat. Ini terbuka untuk umum siapa saja bisa mendaftar baik dari internal partai maupun non partai,”ujar Senduk.
Senduk yang juga merupakan Bendahara badan advokasi hukum DPW Partai Nasdem Sulut menerangkan usai pendaftaran nantinya para bacagub yang telah terdaftar akan dilakukan survey elektabilitas langsung dari pusat.
“Semua bacagub memiliki kans untuk meraih rekom namun tergantung pada hasil survey elektabilitas oleh DPP Partai Nasdem sendiri,” tuturnya menerangkan.
Ditanya soal elektabilitas ketua DPD Nasdem Minut Vonnie Anneke Panambunan (VAP) yang bakal maju di Pilgub nanti. “Seperti yang saya katakan semua memliki kans. Namun, kalau dilihat secara kasat mata ibu Vonnie memiliki peluang untuk memiliki rekom nanti,” tutup Senduk sembari tersenyum. (Mesakh)