SANGIHE, identitasnews.id – Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Kepulauan Sangihe, dan ini merupakan kunjungan kerja pertama di tahun 2022. Dalam kunjungan kerja tersebut Gubernur Olly Dondokambey meresmikan Dialoog Hotel yang berlokasi di Kelurahan Santiago Kecamatan Tahuna, Kamis (27/01/2022).
Selain itu, Gubernur juga akan melaksanakan berbagai agenda pemerintahan termasuk menghadiri pembukaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap (MPL) Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) yang nantinya akan berlangsung dari tanggal 28 – 31 Januari 2022 di Jemaat Imanuel Tahuna.
Dalam sambutannya, Gubernur Olly Dondokambey memberikan apresiasi dan penghargaan serta ucapan terima kasih kepada keluarga Sevanus yang mau berinvestasi di kampung halamannya yaitu Kabupaten Kepulauan Sangihe. Sebab banyak yang punya modal tetapi sedikit yang kembali untuk berinvestasi dan memajukan di kampung halamannya.
Dengan dibangunnya Dialoog Hotel, hotel bintang empat plus pertama di Tahuna – Kabupaten Kepulauan Sangihe yang begitu megah dan representatif sebagai bukti dukungan bagi pemerintah dalam menunjang sektor pariwisata di Sulawesi Utara, ungkap Olly Dondokambey.
Sementara itu, Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana, SE, ME menyampaikan terima kasih dan merasa sangat bersyukur dengan dibangunnya Dialoog Hotel, hotel bintang empat plus pertama di Kota Tahuna yang didambakan sekaligus menjadi kebanggaan bersama.
“Selaku pemerintah, kami berharap dengan kehadiran Dialoog Hotel Tahuna mampu membantu perekonomian masyarakat yang ada di Kabupaten Kepulauan Sangihe”, kunci Gaghana.
Turut hadir dalam peresmian, Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Utara Ir. Rita Dondokambey Tamuntuan, Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Utara dr. Franciskus Andi Silangen, Kepala Dinas Sosial Daerah Provinsi Sulut dr. Rinny Tamuntuan Danrem 131/STG Brigjen TNI Prince Meyer Putong, Komisaris Utama Bank SulutGo, Bupati Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kepulauan Sangihe Dra. Hermin Ririswati Gaghana Katamsi, Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Sangihe Josephus Kakondo, BAE, Forkopimda Kabupaten Kepulauan Sangihe, Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe Melanchton Harry Wolff, ST, ME, Ketua Sinode GMIM, Ketua Sinode GMIST serta undangan.(jl)