Ini Kata Kabid P2P Terkait Kasus DBD di Talaud

TALAUD, identitas.id – Angka Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Kepulauan Talaud meningkat ditengah Pandemi Covid-19. Dimana data yang didapat dari Dinas Kesehatan selang Januari hingga April 2020, Kabupaten Kepulauan Talaud mengoleksi 24 Kasus DBD.

“Ada 24 kasus. Tersebar dibeberapa kecamatan yang ada di Kabupaten Kepulauan Talaud,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Talaud Kerry Monangin melalui Kabid P2P Fransina Awaeh.

Ia menuturkan, pihaknya rutin melakukan sosialisasi pencegahan penyebaran DBD dengan PSN atau pemberantasan sarang nyamuk melalui 3M. ” Kerja bakti sebaiknya harus membudaya di masyarakat. Masyarakat baiknya memakai kulambu, obat nyamuk atau lotion anti nyamuk,” tuturnya.

Awaeh meminta masyarakat agar melakukan skrining awal di Puskesmas. ” Jika ada yang panas segera ke Puskesmas. Untuk di titik-titik yang sudah ada kasus, dilakukan fogging. Fokus 2 siklus radius 100 meter dari titik kasus. Dan fogging ini tujuannya hanya membunuh nyamuk dewasa yang sudah terinfeksi. Jadi kalau kesadaran masyarakat kurang memperhatikan kebersihan dalam rumah dan lingkungan sekitar, percuma,” tegasnya. Sembari menambahkan jika ada genangan-genangan air yang tertampung baik ditatakan dispenser, kaleng-kaleng bekas, gelas-gelas plastik atau bak, ember dan ban-ban bekas segera dibersihkan. (Donal Lule)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *