Jajaran Kodim 1301/Sangihe Terus Optimalkan Komsos di Wilayah

SANGIHE.Identitasnews.id – Melalui Komsosnya, Babinsa jajaran Kodim 1301/Sangihe terus memaksimalkan pendekatan secara persuasif kepada masyarakat, untuk lebih disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. Seperti dilakukan Serda Masdir Babinsa Koramil 1301-01/Tagulandang terhadap warga Desa Dalingsaheng Kecamatan Biaro Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sabtu (24/10/2020).

 

Dalam pelaksanaan tugas sehari-hari selaku Babinsa di Desa Dalingsaheng, Serda Masdir selalu aktif melaksanakan Komsos di wilayah binaanya, guna menghimbau masyarakat untuk bersama-sama mendukung pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Virus Corona, dengan disiplin diri menerapkan Protokol Kesehatan. Melalui Komsosnya Babinsa memaksimalkan penyampaian informasi kepada masyarakat di wilayah binaanya, tentang cara pencegahan penularan Covid 19 sesuai anjuran Pemerintah.

 

“Memang saat ini di wilayah kita belum ada yang terkena virus tersebut, namun alangkah baiknya kita mengantisipasi sejak dini melalui disiplin pribadi dalam menerapkan Protokol kesehatan, menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun atau handsanitizer dan jaga jarak, sebagai langkah pencegahanya,” ujar Babinsa.

 

“Semoga melalui himbauan secara persuasif, masyarakat dapat lebih memahami dan disiplin menerapkan Protokol Kesehatan sesuai dengan anjuran Pemerintah dalam mencegah penyebaran Virus Corona, sehingga kita dapat terbebas dari virus ini,” tutupnya.(jl/ker)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *