Kandouw Pimpin Rapat Paripurna DPRD Hari Jadi Minahasa ke-595

TONDANO, identitasnews.id – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Minahasa Glady Kandouw SE, didampingi Wakil Ketua Denny Kalangi dan Wakil Steicy Runtu, memimpin Rapat Paripurna DPRD Minahasa dalam rangkah Hari Jadi Minahasa ke 595, di Wale Ne Tou Minahasa, Senin (6/11/2023).

Kandouw mengatakan Hari Jadi Minahasa ke 595, jatuh pada Minggu 5 November 2023, hari yang penuh makna dan sejarah bagi masyarakat dan tanah Minahasa.

“Minahasa Melaju Semakin Hebat, membuktikan bahwa Minahasa tak mau ketinggalan dalam melaksanakan pembangunan dan penyelenggaraan pemerintahan. Banyak sudah yang dihasilkan sebagai bentuk capaian, tapi banyak juga apresiasi dan penghargaan yang diperoleh sebagai bentuk pengakuan atas sinergitas pemerintah dan masyarakat ,” ujar Kandouw.

Lanjut dikatakan Kandouw, sebagai mitra kerja pemerintah, DPRD Minahasa memiliki tugas dan tanggung-jawab yang tidak ringan dalam rangkah mengawasi kerja-kerja pemerintah. DPRD sebagai lembaga yang diatur dalam undang-undang selama ini menjalankan tugas dan tanggung-jawab baik sebagai pengawas kinerja pemerintah maupun sebagai lembaga yang turut menetapkan keuangan daerah, tapi juga turut membahas dan menetapkan peraturan daerah.

“Meski begitu DPRD tetap memainkan peran yang positif dan juga mengkritisi kerja-kerja pemerintah agar kedepan lebih baik,” pungkas Kandouw.

Dalam kesempatan itu Kandouw atas nama DPRD Minahasa mengucapkan selamat Hari Jadi Minahasa ke 595. Kiranya Minahasa ke depan makin maju dan hebat.

“Atas nama pribadi dan pimpinan serta seluruh anggota DPRD Minahasa mengucapkan banyak selamat kepada kabupaten Minahasa yang kini boleh menikmati usia ke 595,”tuturnya.

Kedepan DPRD akan terus menjadi mitra pemerintah yang efektif dan efisien hal ini sejalan dengan tugas dan tanggung-jawab selaku lembaga perwakilan rakyat.

“Kami akan terus melaksanakan tugas kami dengan baik berdasarkan aturan yang berlaku. Dan bersama pemerintah kami akan berupaya untuk mewujudkan kabupaten Minahasa yang maju dan hebat,” tuturnya.

Turut hadir Asisten 2 Sekprov Sulut mewakili Gubernur Sulut, Kepala BIN Sulut, Kepala BNN Sulut, Perwakilan Pangdam XIII Merdeka, DAN KOREM, Perwakilan Lantamal, Ketua TP PKK Minahasa, Mantan Bupati Minahasa ROR, Mantan Wabup Ivansa, Mantan Penjabat Bupati Minahasa Royke Mewoh, Mantan Sekda Minahasa Jefry Korengkeng, Forkompinda Minahasa, Sekda Minahasa, Jajaran Pemkab Minahasa, Camat, Lurah dan Hukum Tua. (rom)
(rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *