TONDANO, identitasnews.id – Rencana Pemilihan Hukum Tua (Pilhut) di 101 Desa di kabupaten Minahasa yang akan digelar tahun ini 2021, terus dimatangkan. Hal ini diungkapkan oleh Asisten 1 Pemerintah dan Kesra Dr Denny Mangala kepada wartawan Jumat (5/3/2021).
Meski demikian lagi menurut Mangala agenda ini akan ditentukan oleh meredahnya atau melandainya kasus Covid 19 di kabupaten Minahasa.
” Keselamatan masyarakat adalah hukum tertinggi. Makanya sekiranya kasus Covid 19 di Minahasa melandai maka Pilhut akan dilanjutkan , ” terang Mangala.
Lanjut Mangala pemerintah sendiri telah menganggarkan masing-masing Desa sebesar Rp 25 juta, melalui APBD 2021. “Mudah-mudahan kasus Covid 19 di Minahasa melandai, sebab anggaran Pilhut sudah disiapkan oleh pemkab Minahasa, “tukas Mangala.
Diketahui Pilhut di 101 desa di Minahasa merupakan putaran terakhir dari beberapa putaran Pilhut yang sudah digelar di Minahasa dimasa enam tahun terakhir. ” Semoga tahapan Pilhut ini berjalan lancar dan sukses, walau Pandemi Covid 19 belum juga seleai ,” tuturnya. (rom)