SANGIHE.Identitasnews.id – Selalu ada dan membantu kesulitan masyarakat di daerah binaanya, Sertu Ernes Potoroli anggota Babinsa Koramil 1301-08/Tabteng membantu pembuatan dapur di rumah Keluarga Dainga Kakampu, warga Kampung Pelelangen Kecamatan Tabukan Tengah, Selasa (06/10/2020).
Kepedulian dan peran serta seorang Babinsa di tengah masyarakat sangat di butuhkan. Sebagai ujung tombak satuan teritorial dilapangan, seorang Babinsa harus aktif di wilayah dan harus dapat menjadi suri teladan yang baik bagi masyarakat, seperti dilakukan oleh Sertu Ernes Potoroli dalam membangun kebersamaan dan kepedulian bersama warganya. Hal tersebut merupakan salah satu upaya mewujudkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat.
“Rutinitas sehari-hari selain dinas kemiliteran, saya juga selalu rutin menyambangi wilayah binaan dan terlibat langsung dengan kegiatan masyarakat, untuk menjalin komunikasi yang baik bersama masyarakat, agar keberadaan kita selaku Babinsa dapat di terima dan berdampak positif bagi masyarakat,” ujar Sertu Ernes Potoroli.
“Pada kesempatan kali ini saya membantu pembuatan dapur milik Keluarga Dainga Kakampu, meski hanya sekedar bantuan tenaga semoga dapat membantu mempercepat pembuatan dapurnya,” jelasnya.
Selain itu, Dainga Kakampu selaku pemilik rumah menyampaikan rasa terimakasih dan senang dengan kehadiran Babinsa,” dengan adanya Bapak Babinsa menambah motivasi dan semangat kami menyelesaikan pembuatan dapur rumah kami, semoga kebersamaan yang selama ini terjalin baik dapat terus berjalan,” tutupnya.