SULUT identitasnews.id – Gubernur Sulut, Olly Dondokambey yang diwakili Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sulut, Ir Jenni Karouw menyatakan, pihaknya terus menerima masukan untuk penyempurnaan APBD-PG.
Hal ini disampaikannya, usai kegiatan Konsultasi Publik dalam rangka penyusunan Rencana Aksi Daerah Pangan dan Gizi (RAD-PG),
Tahun 2021-2026, Provinsi Sulut, bertempat di Hotel Sintesa Peninsula, Kamis (15/09/2022).
Menurutnya, tim penyusun dari forum tenaga ahli , menerima beberapa masukan catatan dari para peserta konsultasi publik ini.
“Tercatat beberapa masukan yaitu pengelompokkan sumber pangan. Dari perikanan mengingatkan bahwa komoditi perikanan merupakan sumber pangan penting bagi masyarakat”, tuturnya.
Lanjutnya, kelompok pangan lain sebagai substitusi dari komoditi beras yang menjadi makanan pokok warga Sulut.
“Pangan.substitusi ini, perlu diperhitungkan didalam memastikan ketersediaan pangan lokal”, ujarnya.
Ditambahkannya, secara keseluruhan, kehadiran bapak, ibu dan saudara lainnya, tentunya sudah memboboti acara ini, untuk itu sekali lagi apresiasi dan terima atas perhatian dan kehadirannya.
“Dari masukan bapak, ibu dan saudara lainnya, diharapkan dapat meningkatkan kinerja di Provinsi Sulut”, tandasnya.(manrepi)