Manado,identitasnews.id—Mengontrol langsung kepadatan kendaraan di jalan. Pemerintah kota (Pemkot) Manado melalui Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Manado, menganggarkan dana untuk pemasangan Air Traffic Control (ATC) di setiap traffic light.
Hal itu dikatakan Kepala Dishub Manado Michael Tandirerung kepada Wartawan,Kamis (04/04/2019).
Menurut Tandirerung, pemasangan ATC berfungsi untuk mengontrol traffic light dari jarak jauh. Dicontohkannya, jika ada kepadatan kendaraan di salah satu jalan kita bisa mempercepat traffic light agar tidak terjadi penumpukan kendaraan.
“ Sekarang ini traffic light sekarang di Kota Manado masih dikontrol secara manual,” terang Tandirerung.
Ditambahkannya, untuk pemasangan ATC memang memakan anggaran yang tidak sedikit.
“ Setelah pemasangan ATC dilakukan, kami akan memantau atau mengontrolnya dari ruangan Cerdas Command Center (C3),” jelas Kadishub Manado Michael Tandirerung. (achel)