Manado, identitasnews.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manado, akhirnya menetapkan nomor urut dari keempat pasangan calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Manado, Kamis (24/9/2020), melalui pleno terbuka yang disaksikan masyarat lewat video streaming maupun secara langsung dari jarak yang sudah ditentukan.
Berikut hasil pengundian nomor urut Paslon, melalui pengundian proses pemilihan wadah tersegel.
Berikut nomor urutannya:
1. Andrei Angouw – Richard Sualang
2. Sonya Selviana Kembuan – Syarifudin Saafa
3. Mor Dominus Bastiaan – Hanny Joost Pajouw
4. Julyeta Paulina Amelia Runtuwene – Harley Alfredo Benfica Mangindaan
Sementara itu terkait pasangan nomor urut 1
Andrei Angouw – Richard Sualang, Ketua Ranting PDIP Winangun II Chris Kalumata menyebut kedua pasangan ini sangat tepat, penilaiannya kedua pasangan mampu bersinergi.
Terlebih sosok Andrei Angouw yang adalah bendahara DPD PDIP Sulut dan Ketua Dewan sedangkan Richard Sualang yang juga anggota dewan, sosok itu pernah menjadi wakik ketua dewan DPRD Manado, selain keduanya sudah teruji karena menjadi wakil rakyat.” Kapasitas keduanya sudah tidak diragukan,” katanya.
Hal ini juga ditegaskan Ketua PAC Malalayang sekaligus Anggota DPRD Manado Ir. Jean Sumilat, menurutnya kedua figur layak dan pantas memimpin Kota Manado.
Sebagai beranda Sulawesi Utara dan Indonesia ke Asia Pasifik, AA-RS mengusung visi: “Manado Maju dan Sejahtera”. Oleh sebab itu ia memastikan kedua pasangan ini mampu memikat hati rakyat karen visi dan kemampuan. “Keduanya layak untuk memimpin Kota ini.” (mc)