Kumendong Buka Perkemahan Palang Merah Remaja Minahasa

TONDANO, identitasnews.id – Pejabatan Bupati Minahasa Dr. Jemmy Stani Kumendong M.Si Membuka Perkemahan dan Orientasi Palang Merah Remaja Kabupaten Minahasa Bertempat di Bumi Perkemahan Maesa Tondano, Kamis (16/11/2023).

Perkemahan Palang Merah Remaja ini dilaksanakan oleh PMI Kabupaten Minahasa.

Bupati dalam sambutannya mengatakan Palang Merah Remaja atau PMR adalah suatu organisasi binaan dari Palang Merah Indonesia yang berpusat di sekolah-sekolah ataupun kelompok-kelompok masyarakat (sanggar, kelompok belajar, dll.) yang bertujuan membangun dan mengembangkan karakter Kepalangmerahan agar siap menjadi Relawan PMI pada masa depan.

“Melalui Perkemahan Palang Merah Remaja ini, diharapkan para peserta mampu mengembangkan diri dalam membentij karakter mereka sebagai relawan,” ujar Bupati.

Ketua PMI Minahasa Dr Robby Dondokambey MAP mengataka visi misi palang merah remaja adalah mewujudkan PMR sebagai organisasi sekolah yang berakhlaq mulia. Menjadikan PMR Relawan yang di siplin ilmu, disiplin akhlaq,dan disiplin waktu. Memberikan pengabdian yang tinggi kepada masyarakat/sekolah. Menyongsong anggota PMR yang lebih baik.

“Saya optimis lewat kegiatan ini PMR makin menunjukkan kepeduliannya terhadap situasi dan kondisi dimana PMR menjadi organisasi yang sangat penting dalam membantu para korban maupun siapa saja yang berada dalam situasi yang sulit,” tuturnya.

Dihadiri Sekretaris PMI Provensi Sulawesi Utara Dr. Mersy Rampengan, Ketua Panitia Martina Lengkong SE, Wakapolres Minahasa Kompol Sumaji S.Sos

Didampingi Asisten I, Kepala BPBD, Kadis Sosial, Kadis Kesehatan, Kadis Pendidikan, Kadis Pora, Kadis Perhubungan, Kasat PolPP, Kabag Prokopim, Kabag Kesrah, Kabag Umum, Camat Tondano Utara. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *