Kutuk Pembunuhan Bocah di Koha, ROR-RD Minta Aparat Tindak Tegas Pelaku

TONDANO, identitasnews.id – Bupati Minahasa Dr Ir Royke O.Roring M.Si bersama Wakil Bupati Robby Dondokambey S.Si, (ROR RD), mengutuk keras pembunuhan bocah di desa Koha kecamatan Mandolang.

ROR RD mengaku prihatin atas peristiwa yang menimpah bocah malang bernama Sella Sulu (13 tahun), alamat Desa Koha, kecamatan Mandolang yang ditemukan tak bernyawa lagi didalam karung pada Jumat (21/5/2021).

” Tentu Saya dan Wakil Bupati, pertama mengutuk perbuatan tersebut dan minta aparat menindak tegas siapapun oknum yang berbuat hal itu , ” tegas ROR RD, Sabtu (22/5/2021).

Bupati berharap kepada orang tua serta keluarga untuk tabah dan sabar atas peristiwa yang dialami, sambil memohon kekuatan dan kesabaran serta penghiburan dari Tuhan yang maha esa.

“Saya dan pak Wabup dan seluruh jajaran pemkab Minahasa atas nama pemerintah dan rakyat kabupaten Minahasa serta keluarga menyampaikan keprihatinan yang dalam dan sangat berdukacita atas kejadian tersebut. Kiranya Tuhan Yesus Kristus menguatkan dan menganugerahkan penghiburan kepada keluarga , ” papar Bupati.

Berdasarkan informasi yang dihimpun identitasnews.id, kuat dugaan korban sebelumnya diperkosa kemudian dibunuh oleh pelaku, tragisnya korban kemudian dimasukkan kedalam karung. Setelah melakukan pencarian oleh warga korban ditemukan di Desa Koha tepatnya di perkebunan Karumama, di bawah pohon pala. Korban sempat hilang beberapa hari dan ditemukan sudah tidak bernyawa. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *