Letkol Christanto: Kodim 1301 /Sangihe -sitaro Perintahkan Jajarannya Aktif Dalam Pencegahan Covid -19

Sangihe, identitasnews.id – Meningkatnya jumlah masyarakat yang  terinfeksi Covid-19 (Corona) di beberapa daerah di indonesia, Komandan Kodim 1301/Sangihe Letkol Inf Rachmat Christanto, S.I.P menekankan kepada seluruh jajaranya untuk selalu aktif di wilayah dalam hal menyampaikan himbauan dan cara pencegahan kepada masyarakat di wilayah binaanya.

Menurut Rachmad christanto ini dilakukan demi memerangi wabah Virus Corona yang semakin meluas, serta mengantisipasi terjadinya kepanikan dan kekhawatiran yang berlebihan pada masyarakat Kabupaten Kepulauan Sangihe, Komandan Kodim menekankan jajaranya untuk selalu koordinasi dengan instansi terkait tentang penanganan dan pencegahan Virus Covid-19 agar tidak mewabah di Kab. Kepulauan Sangihe.

Sebagai bentuk mengatasi kepanikan Masyarakat, Dandim menekankan kepada seluruh Babinsa jajaranya untuk aktif melaksanakan himbauan serta ajakan kepada masyarakat, untuk membudayakan hidup bersih dan menjaga pola hidup sehat seperti membiasakan cuci tangan sebelum dan sesudah beraktifitas, menjaga jarak/social distancing measures, olahraga, dan membatasi diri keluar dari rumah, guna terhindar dari penyebaran Virus Corona.

Selain itu, masyarakat diharapkan untuk tidak mudah percaya dengan berita-berita yang ada di Media Sosial (Medsos) yang belum terbukti kebenaranya, dalam hal ini diharapkan masyarakat lebih bijak dalam pengguna medsos serta memposting berita yang dapat memancing keresahan dan kekhawatiran berlebihan masyarakat terkait penyebaran Virus Corona.

Komandan Kodim 1301/Sangihe Letkol Inf Rachmat Christanto, S.I.P menegaskan,” Tingkatkan kewaspadaan serta gencarkan Komsos di wilayah, guna meredam kepanikan warga yang diakibatkan wabah Virus Corona, Koordinasi dengan seluruh instansi dalam mengatasinya, laporkan dengan cepat setiap penonjolan dilapangan, virus Corona mendapatkan perhatian dunia karena penyebaranya sangat cepat dan susah terdeteksi,” Dandim

Menurut Dandim  sesuai data dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sangihe belum menemukan kasus Covid-19 di wilayah kabupaten sangihe sampai saat ini  belum ada laporan terduga pasien penyakit Corona, akan tetapi kita jangan sampai terlena, kita harus terus meningkatkan kewaspadaan serta kerja sama seluruh instansi dan elemen masyarakat dalam mengantisipasi segala kemungkinan,” paparnya.

Dandim mengajak warga agar terus menjaga   keamanan dan keselamatan dalam melaksanakan tugas, jangan lupa untuk memakai alat pelindung diri, seperti masker dan sarung tangan dalam bekerja,” tutup Dandim. (gustaf)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *