SIAP BERTARUNG : VAP bersama Pengurus DPW Nasdem Sulut saat melakukan jumpa pers di Aula rapat kantor DPW Nasdem Sulut.
Peliput; willy wuisan
MINUT,identitasnews.id – Meski masih sebatas pada surat rekomendasi yang dikeluarkan oleh DPP Partai Nasdem terhadap Calon Gubernur Sulut yang akan diusung oleh partai pimpinan Surya Paloh tersebut, namun menurut keterangan Ketua DPW Partai Nasdem Max Lomban, kalau Vonni Anneke Panambunan adalah calon tunggal Gubernur Sulut.
Dalam jumpa pers yang digelar di Kantor DPW Nasdem dibilangan Kairagi , Lomban menjelaskan sesuai dengan mekanisme atau aturan partai, surat yang diberikan baru sebatas rekomendasi sebagai calon gubernur atas nama Vonni Anneke Panambunan (VAP).
” Memang yang pertama muncul saat masih perseorangan tanpa pasangan adalah surat Rekomendasi, dan saya juga pernah mengalami itu. Dalam surat rekomendasi ini dari DPD Nasdem menetapkan VAP sebagai Calon Tunggal Gubernur Sulut dari partai Nasdem. Dan jika sudah ada pasangannya nanti sebagai wakil yang saat ini masih digodok di DPP, baru akan dikeluarkan SK,” beber Lomban yang juga Wali Kota Bitung ini.
Ditambahkan Lomban dengan tegas, jikalau sudah mengantongi Rekomendasi Partai ini sebagai Calon Gubernur Tunggal dari Partai Nasdem maka sudah 99 persen tidak akan berubah.
“Artinya bisa berubah jikalau yang bersangkutan mengalami sakit atau sesuatu hal yang tidak diinginkan,” tutup Lomban.(*)