KAWANGKOAN, identitasnews.id – Hukum Tua Desa Kanonang Lima Kecamatan Kawangkoan Barat Drs Danny Iroth, menegaskan bahwa pemerintahan yang dipimpinnya siap melaksanakan sejumlah program pembangunan tahun 2023 berdasarkan APBDes yang telah disusun berdasarkan hasil musyawarah pemerintah desa dan BPD serta lembaga-lembaga yang ada di desa.
” Puji Tuhan APBDes 2023 sudah selesai di susun dan akan segera di masukkan ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa kabupaten Minahasa untuk di evaluasi dan disetujui untuk dilaksanakan ,” ujar Iroth, Sabtu (15/04/2023).
Dia menegaskan APBDes 2023 pro rakyat atau pro pada kepentingan masyarakat. Pro pada pembangunan infrastur masyarakat , pro pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, pro pada pemberdayaan masyarakat dan lainya.
” APBDes 2023 Kanonang Lima, hal itu tergambar pada beberapa program yang berorientasi pada kepentingan dan kesejahteraan masyarakat ,” tuturnya.
Pelayanan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan, serta aspek peningkatan mutu serta kualitas sumber daya manusia, menjadi perhatian utama dalam membangun desa ini. Makanya dikatakan Iroth pemdes akan terus membangun sinergitas dengan lembaga-lembaga yang ada di desa percepatan pembangunan dan penyelenggaraan pemerintahan yang efektif dan efisien.
” Yang paling penting dalam membangun desa ini adalah terciptanya sinergitas antara pemerintah dan lembaga desa serta masyarakat. Ini modal utama yang harus diupayakan bersama agar program pemerintah dapat terselenggarah dengan baik ,” tukasnya.
Iroth berharap semua program pemerintah yang sudah tersusun dalam APBDes 2023 mendapat dukungan dari seluruh elemen masyarakat.
” Pemerintah tidak bisa bekerja dan berjalan sendiri. Butuh doa dan dukungan dari semua lapisan masyarakat demi mewujudkan Kanonang Lima yang lebih maju dan hebat ,” pungkas Iroth. (rom)