Luki Kasenda Resmikan Operasional Penggorengan Kacang Sangrai

KAWANGKOAN, identitasnews.id – Program peningkatan perekonomian masyarakat terus digenjot oleh Pemerintah Desa Kanonang Satu Kecamatan Kawangkoan Barat. Hal ini diungkapkan Hukum Tua Kanonang Satu Luki G J Kasenda SE SCL M.Si, Senin (30/10/2023) saat meresmikan beroperasinya penggorengan kacang sangrai/tore di Kanonang Satu.

Dalam acara peresmian yang  diawali dengan ibadah syukur, Kasenda menyampaikan, tiap jaga atau dusun mendapat fasilitas ini. Nantinya fasilitas ini akan dimanfaatkan untuk semua masyarakat.

“Pemerintah desa terus berupaya agar hilirisasi produk unggulan kacang tanah oleh masyarakat, pertanian kacang, pengolahan, pemasaran bisa menjadi upaya pemerintah dalam rangkah meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Kasenda.

Lanjut Kasenda, pemerintah desa berkepentingan untuk mengupayakan perbaikan dan oeningkatakan kesejahteraan masyarakat melalui banyak sektor, termasuk sektor ini. Sehingga diharapkan lewat upaya ini masyarakat makin termotivasi dan bersemangat dalam membangun usaha kecil menengah ini menjadi tumpuan untuk membangun ekonomi yang lebih baik.

“Kami akan terus berupaya melakukan banyak hal terutama membangun usaha kecil menengah yang memiliki peluang dan masa depan yang baik dalam memperbaiki ekonomi masyarakat agar lebih baik. Sektor ekonomi kreatif ini sangat menjanjikan dan memiliki peluang yang sangat baik. Makanya pemerintah desa akan terus mendorong masyarakat agar gemar berusaha dengan memanfaatkan potensi ekonomi kreatif seperti penggorengan kacang sangrai ini,” pungkasnya. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *