Mamuaya Siap Jalankan Keputusan Partai Gerinda Soal Calon Bupati dan Wabup Minahasa

TONDANO, identitasnews.id – Terkait keputusan Partai Gerindra soal Calon Bupati dan Wakil Bupati Minahasa, yang akan berlaga dalam Pilkada Serentak Tahun tahun 2024, semuanya diserahkan kepada DPP Partai Gerindra. Demikian yang diungkapkan Calon Terpilih Anggota DPRD Minahasa periode 2024-2029 Partai Gerindra dr Anita Mamuaya M.Kes, Kamis (4/6/2024).

” Sikap saya selaku kader adalah menjalankan keputusan partai tentang Calon Bupati dan Wabup yang telah ditetapkan,” ujar Mamuaya.

Lanjutnya, keputusan partai mutlak dilaksanakan oleh seluruh kader partai. Dan yang pasti keputusan nanti telah melalui pertimbangan yang matang berdasarkan kajian serta berbagai masukan dan evaluasi yang dilakukan oleh partai.

” Semuanya telah melalui mekanisme partai yang telah diatur dalam AD/ART partai. Sehingga keputusan DPP merupakan keputusan final dan mengikat bagi partai, setelah melalui berbagai pertimbangan ,” tukasnya.

Mamuaya kemudian berharap, siapapun yang ditetapkan oleh partai merupakan kader terbaik yang memiliki komitmen yang kuat untuk membangun kabupaten Minahasa lebih baik.

” Kami siap berjuang demi kebesaran serta kemenangan partai, dalam mewujudkan Minahasa yang semakin baik. Calon yang akan ditetapkan diyakini merupakan calon yang memiliki track record yang baik serta punya komitmen yang kuat membangun Minahasa yang lebih baik sesuai dengan komitmen Partai Gerindra ,” pungkas Mamuaya. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *