TONDANO, identitasnews.id – Ribuan siswa SD dan SMP kelas 6 dan 9 di kabupaten Minahasa sedianya akan mengikuti Ujian Sekolah (US). Nantinya US ini akan menjadi salah satu penentu lulus tidaknya siswa selama mengikuti massa belajar di SD maupun SMP.
“Adapun jadwal US berlaku mulai Senin – Kamis (17 – 20-2021) untuk SMP, dan Senin – Jumat (17 – 21/5 – 2021 untuk SD, ” ujar Kepala Dinas Pendidikan Minahasa’Drs Riviva Maringka M.Si, Minggu (12/5/2021).
Lanjut dikatakan Maringka, US kali ini dilakukan secara Daring (di rumah) atau Luring (tatap muka terbatas di Sekolah atau tempat lain), mengingat situasi saat ini masih dalam keadaan Covid 19. Makanya US harus dilakukan dengan tetap patuh dan disiplin Protokol Kesehatan.
“Sebenarnya tergantung kesiapan sekolah Daring atau Luring, “terang Maringka.
Disejumlah sekolah, US dilaksanakan secara Daring dan Luring dengan memanfaatkan balai desa atau rumah warga yang memiliki ruang garasi, guna mencegah terjadinya kerumunan. Untuk pengawasan US dilakukan oleh guru-guru sekolah bersangkutan. Dan Tidak ada pengawasan silang.
“Kami jamin US ini bisa berjalan dengan baik dan lancar baik siswa yang mengikuti secara Daring maupun Luring , termasuk siswa yang tinggal di wilayah yang akses komunikasi digitalnya belum ada atau sulit menemukan jaringan, semua akan terlayani dengan baik, “terang Maringka. (rom)