Melalui Kepedulian Bersama, Babinsa Salili Bantu Penimbunan Pondasi Rumah Warga

SANGIHE.Identitasnews.id – Kedekatan Babinsa bersama warga masyarakat di wilayah binaanya di tunjukan oleh Sertu Raphia Lahea, salah satu personil Babinsa Koramil 1301-02/Siau dalam membantu penimbunan pondasi rumah milik Sasuge Wilwemus, warga Desa Salili Lingkungan 2 Kecamatan Siau Tengah Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sabtu (03/10/2020).

 

Dalam kesempatan tersebut Sertu Raphian Lahea mengungkapkan  kegiatan seperti ini sudah biasa dilakukan di Desa Salili, karena  masih menjunjung tinggi adat istiadat serta budaya gotong royong.

 

“Sebagai Babinsa di Desa ini, saya berkewajiban menjaga dan memupuk kegiatan yang sangat positif ini, melalui kerjasama dan kekompakan pekerjaan berat akan menjadi lebih ringan dan cepat di selesaikan,” tandasnya.

 

Sementara Sasuge Wilwemus selaku pemilik rumah mengatakan,” Kami sangat terbantu dan mengucapkan terimakasih banyak kepada warga dan bapak Babinsa, yang telah meluangkan waktunya membantu penimbunan pondasi rumah kami, sehingga pekerjaanya tidak memakan waktu lama dan kami dapat meneruskan pembangunan ke tahap berikutnya,” tutupnya.(JL/ker)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *