Minahasa Wakefest Series 2023 di Danau Tondano Sukses Digelar, Bupati Sampaikan Terima Kasih

TONDANO, identitasnews.id – Bupati Minahasa Dr Jemmy S Kumendong M.Si, mengaku bersyukur dan bangga sebab Iven Minahasa Wakefest Series 2023 di Danau Tondano 24,25 dan 26 November ini boleh berjalan dengan lancar dan sukses.

Selain penyelenggaraannya sukses, Danau Tondano akan makin terkenal dan optimis akan mendatangkan banyak keuntungan bagi dunia pariwisata di Minahasa.

“Kami tentu patut berbangga iven ini boleh digelar di Danau Tondano dan berlangsung sukses. Danau Tondano makin dikenal di dunia. Dan saya optimis ini akan berdampak pada dunia kepariwisataan di Minahasa ,” terang Bupati.

Lanjut Kumendong, atas nama Pemkab Minahasa menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah turut serta mendukung sehingga Iven ini boleh berlangsung dengan sukses.

“Kita bersyukur sebab kerja keras kita semua boleh diganjar dengan sukses penyelenggaraan. Terima kasih untuk semuanya, Minahasa Hebat ,” pungkas Bupati.

Bupati juga mengucapkan terima kasih kepada Pemprov Sulut Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven O Kandouw serta Sekprov yang telah mempercayakan Kabupaten Minahasa tepatnya Danau Tondano sebagai tempat penyelenggaraan iven Asia ini.

“Secara khusus saya selalu Bupati mengucapkan terima kasih kepada Pemprov Sulut yang telah mempercayakan Iven ini digelar di tanah Minahasa di Danau Tondano,” pungkas Bupati.

Keberhasilan pemkab Minahasa menjadi tuan dan nyonya rumah pasti akan memberi berkah dan keuntungan yang positif bagi pengembangan sektor pariwisata. Danau Tondano makin mendunia dan semakin banyak orang yang bakal datang dan mengunjungi obyek wisata andalan kabupaten Minahasa.

“Dengan digelarnya Iven ini maka keberadaan Danau Tondano akan menjadi tempat yang tepat untuk dikunjungi oleh para wisatawan baik dalam maupun luar negeri,” tambah Bupati.(rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *