Pandey Optimis Tim Panjat Tebing Minahasa Bawah Pulang Medali

TONDANO, identitasnews.id – Tim Panjat Tebing kabupaten Minahasa yang kini sedang berlaga di Porprov Sulut XI Bolmong optimis membawa pulang medali.
Hal itu diungkapkan pendamping tim Stefri Pandey ST MAP, Rabu (16/11/2022), saat mendampingi tim yang sedang bertanding.

Camat Tompaso Barat ini mengatakan Tim Panjat Tebing kabupaten Minahasa yang terdiri dari sepuluh (10) atlit, beberapa diantaranya merupakan atlit yang sudah memiliki jam terbang cukup hingga dikancah nasional. Sebut saja Fahri yang digadang mampu berbuat lebih sehingga diharapkan bisa mendulang medali di Porprov ini.

” Saya sangat optimis tim panjat tebing kabupaten Minahasa pasti akan membawa pulang medali ,” tutur Pandey.

Tim panjat tebing Minahasa turun di beberapa kelas baik putra maupun putri. Sebelumnya dalam persiapan menuju Porprov Sulut XI, para atlit telah melewati program latihan yang sangat ketat, sehingga diyakini melalui persiapan yang cukup matang, tim mampu membawa pulang medali dalam pekan olah raga tahunan ini.

” Sejak dalam pemusatan latihan, mereka telah banyak menunjukkan kemajuan yang cukup signifikan, sehingga wajar jika kita mematok medali dari cabang olah raga ini ,” tutur Pandey didampingi Ketua Harian Federasi Panjat Tebing Minahasa Wanly Lempoy, Hukum Tua Desa Pinabetengan Selatan dan Manager Tim Joshua Noya. (rom)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *