Pendaftaran kartu prakerja gelombang 13 dibuka hari ini

JAKARTA. Manajemen Pelaksana Program (PMO) Kartu Prakerja mengumumkan bahwa pendaftaran program kartu prakerja dibuka mulai pukul 13.00 Wita . Adapun, kuota peserta yang ditetapkan sebanyak 600 ribu  orang. Jumlah ini sama dengan kuota peserta di gelombang 12.

 

Head of Communications Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Louisa Tuhatu kepada wartawan  mengatakan hal baru yang diterapkan bagi penerima kartu prakerja di tahun ini adalah setelah dinyatakan lolos seleksi, dana bantuan pelatihan sebesar Rp 1 juta rupiah akan muncul di dashboard.

 

“Namun, ada langkah yang harus dilakukan supaya dana tersebut bisa digunakan. Sebelum bisa membelanjakan uang itu untuk membeli pelatihan, mereka wajib menonton 3 video induksi yang masing-masing berdurasi sekitar 2-3 menit,” jelas Louisa.

 

melanjutkan, video induksi tersebut akan membantu peserta memahami cara kerja program Kartu Prakerja, cara membeli pelatihan dan menautkan rekening.

 

Seperti diketahui, peserta Kartu Prakerja akan mendapatkan dana bantuan sebesar Rp 3,55 juta. Bila dirinci, dana pelatihan sebesar Rp 1 juta, insentif pasca pelatihan sebesar Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan dan insentif survei sebesar Rp 50.000 untuk tiga kali survei.

 

Sebelumnya, PMO sudah mengumumkan peserta yang masuk dalam gelombang 13, dan penyaluran dana ke akun virtual dilakukan secara bertahap. (knt/red)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *