SANGIHE.Identitasnews.id – Menjalin keakraban dan membantu meringankan beban masyarakat di Desa binaan, Kopka Tosten Kakombohi anggota Babinsa Koramil 1301-01/Tagulandang membantu mengangkat material Pasir, untuk pembuatan rumah Sem Makakombo warga Desa Mahangiang Lindongan II Kecamatan Tagulandang, Kabupaten Kepulauan Sitaro, Jumat (23/10/2020).
“Dengan selalu aktif dan membantu setiap kesulitan warga, keberadaan kita selaku Babinsa dapat membawa dampak positif bagi warga. Terutama dalam menciptakan kebersamaan dan kemanunggalan TNI dan Rakyat,” kata Babinsa.
Selain itu juga, sebagai makhluk sosial kita harus selalu tolong-menolong kepada sesama yang membutuhkan, serta menjaga budaya gotong royong dalam hidup bermasyarakat, ujarnya.
Selain itu, pemilik rumah Sem Makakombo sangat terbantu dan berterimakasih atas bantuan Babinsa dan warga yang telah membantunya dalam pengangkatan material pasir, untuk pembuatan rumahnya.
“Berkat Bantuan Babinsa dan warga, pembangunan rumah kami dapat dilanjutkan lagi, karena material sudah ada,” tandasnya.(jl/ker)