SANGIHE.Identitasnews.id – Dalam rangka memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) tahun 2022, Badan Nasional Narkotika (BNN) Kabupaten Kepulauan Sangihe menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kampung Petta Timur Kecamatan Tabukan Utara dengan melibatkan pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe melalui Dinas Kesehatan, Puskesmas, serta pemerintah Kampung Petta Timur, Jumat (17/06/2022)
Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Kepulauan Sangihe Melkias Tuwankotta, SE dalam sambutannya mengatakan bahwa di peringatan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) tahun 2022, juga telah dilaksanakan pasar murah dan kegiatan donor darah sebagai bentuk kepedulian Badan Narkotika Nasional (BNN) kepada masyarakat sekaligus sebagai bentuk keperihatinan terhadap penyalahgunaan narkoba yang sedang melanda dunia.
“Untuk BNN Kabupaten Kepulauan Sangihe sendiri kami melakukan beberapa kegiatan yaitu kegiatan bakti sosial meliputi Anjang sana ke Panti Asuhan, donor darah, pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis kepada masyarakat dan nanti kita adakan lagi kegiatan kampanye perang melawan narkoba”, kata Tuwankotta.
Terima kasih yang telah berpartisipasi karna degan setetes darah yang kita berikan membantu saudara-saudara kita yang membutuhkannya degan kata lain kita menyelamatkan nyawa saudara saudara kita, kunci Tuwankotta.(jl)