SANGIHE.Identitasnews.id – Dalam rangka menunjang pembangunan sarana Ibadah, personil Koramil 1301-03/Tamako melaksanakan Karya Bhakti pembuatan Pondari pembangunan gedung Gereja Advent Hari Ketujuh di Kampung Menggawa Kecamatan Tamako, Senin (15/2/2021).
Kehadiran Personil Koramil 1301-03/Tamako dalam kegiatan gotong royong ini merupakan wujud kepedulian TNI untuk menggalakan semangat gotong-royong dalam pembangunan di desa, serta wujud kepedulian TNI untuk membantu serta mendukung program pemerintah daerah, dalam pembangunan.
Semoga dengan kehadiran kami dalam pekerjaan ini, memotifasi warga jemaat maupun warga masyarakat yang ada di kampung ini untuk memberi diri dalam pembangunan gedung gereja ini agar pembangunannya cepat selesai dan segera dapat di gunakan, tutur sertu Jhon K.
Pada kesempatan yang sama Vik Barapa (55) tokoh masyarakat menyampaikan, “terima kasih kami kepada anggota TNI dalam hal ini anggota Koramil 1301-03/Tamako atas kepedulian, membantu pekerjaan pembuatan pondasi pembangunan gedung gereja ini, dan memberi semangat kepada para jemaat dalam melaksanakan pekerjaan, dan memehon untuk kedepan hal seperti harus terus dilakukan, ungkapnya. (jl)