Polres Kepulauan Talaud Gelar Tes Psicology Senpi

Caption foto: Personil Polres Kepulauan Talaud saat mengikuti tes Psicology Senpi

 

 
TALAUD, Identitasnews.id – Sejumlah personil Polres Kepulauan Talaud baik perwira maupun bintara mengikuti tes psikologi sebagai syarat kelayakan untuk penggunaan Senjata api (Senpi) organik Polri pada, Kamis (14/10/2021) di Aula Mapolres. 
 
Tes Psikologi dilaksanakan Polres di wilayah terutara NKRI ini bekerja sama dengan tim dari Biro SDM Polda Sulut. 
 
Kapolres Kepulauan Talaud AKBP. Dasveri Abdi, S.I.K melalui Wakapolres Kompol Demetrius Lariwu didampingi Kabag Sumda Kompol Umar Haras saat membuka kegiatan mengatakan Test Psikologi wajib bagi calon maupun yang telah memegang Senpi.
 
Giat ini dilakukan untuk mengetahui kondisi Psikologis yang mengikuti tes psikologi dan yang akan diberikan ijin pinjam pakai Senpi, mengetahui permasalahan atau aspek di luar diri dari personil yang mengalami permasalahan tentang kebiasaan dan permasalahan eksternal lainnya serta konseling bagi personil. 
 
“Tes Psikologi wajib dilaksanakan sebagai persyaratan personel Polri dalam penggunaan Senpi dinas. Hasil tes akan menentukan apakah personil tersebut layak sebagai pemegang Senpi atau tidak. Jadi tidak sembarangan memegang senpi. Ada tahapan – tahapan yang harus diuji hingga memenuhi syarat. Test dilaksanakan kurang lebih 4 jam,” ujar Wakapolres sembari berharap seluruh peserta dapat mengikuti test dan mengerjakan soal yang diberikan tim dengan maksimal.
 
Di tempat yang sama, Kabag Sumda menambahkan test dilakukan tak hanya bagi pemegang Senpi dinas, tetapi juga diperuntukkan bagi calon pemegang Senpi. Diingatkan bagi pemegang Senpi yang tidak hadir pada giat hari ini agar Senpinya ditarik dan digudangkan. 
 
“Test psikologi wajib atau menjadi keharusan. Hari ini merupakan test pertama. Yang ikut sampai saat ini untuk perwira sebanyak 8 orang sedangkan untuk bintara sebanyak 12 orang. Tapi ini belum semuanya, kami masih menunggu personil lain dari Polsek – Polsek yang jauh untuk ikut, ” jelas Kabag Sumda.
 
Dikatakan Ipda Arman, selain test psikologi pemegang Senpi, timnya juga melaksanakan konseling bagi personil Polri yang bermasalah dan mensosialisikan tentang pengisian aplikasi e- Mental yang digunakan sebagai syarat dari 13 komponen.
 
Adapun Tim dari bagian Psikologi Biro SDM Polda Sulut yang datang melaksanakan tes sebanyak 4 orang dengan ketua Tim, Ipda Arman Kondag yang juga menjabat Paur Siperrosdm Polda Sulut. (Donal)



Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *