Polres Sangihe Gelar Aksi Peduli Bagi Masyarakat Terdampak Covid 19

Sangihe, identitasnews.id – Jajaran Polres , Kamis (16/04/2020) menggelar aksi peduli kasih dalam upaya penanganan masyarakat yang terdampak Covid 19.
Kapolres Sangihe AKBP Tony Budhy Susetyo SIK melakukan pembagian paket bantuan dan masyarakat di seputaran wilayah kota Tahuna.
Pembagian beras ,telur dan masker ini dilakukan Kapolres bersama jajarannya secara door to door ke rumah warga yang terdampak covid 19 .
“hal ini merupahkan bentuk kePeduli kepolisian resort sangihe   dan merupakan tanggungjawab  sebagai aparat pengayom masyarakat dalam membantu meringankan beban masyarakat yang saat ini sudah terdampak akibat Covid 19 yang terus meningkat di Indonesia”, ungkap  Susetyo.
Lebih lanjut kapolres  meski tidak seberapa bantuan yang diberikan kepada masyarakat namun menjadi harapan dapat membantu meringankan masyarakat yang sudah terdampak Covid 19.
“Kami berharap bantuan ini akan mampu mengurangi beban hidup masyarakat yang sudah terdampak Covid 19”, ungkap  kapolres sambil meminta masyarakat tetap menjalankan pola hidup sehat sesuai anjuran pemerintah dan mematuhi aturan untuk memutus rantai penyebaran Covid 19.(gustaf)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *